Bayar PBB di DKI Jakarta Kini Bisa Lewat Aplikasi Bukalapak

13 September 2019 11:40 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kantor riset dan pengembangan Bukalapak di Surabaya. Foto: Bukalapak
zoom-in-whitePerbesar
Kantor riset dan pengembangan Bukalapak di Surabaya. Foto: Bukalapak
ADVERTISEMENT
Bukalapak menjalin kerja sama dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta di bidang perekonomian digital. Setidaknya terdapat 3 poin kerja sama yang disepakati oleh kedua belah pihak.
ADVERTISEMENT
Chief Financial Officer Bukalapak, Natalia Firmansyah menyebut, poin kerja sama pertama yang disepakati ialah pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan (PBB). Masyarakat DKI Jakarta bisa membayar PBB melalui aplikasi Bukalapak.
‎"Sekarang, kalau misalnya mau bayar PBB di Jakarta bisa lewat aplikasi Bukalapak. Ada fiturnya sekarang," ujarnya saat ditemui di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (13/9).
Sebelum DKI Jakarta, Bukalapak telah menggandeng Pemprov Jawa Barat, Banten, Sumatera Utara, dan Kepulauan Riau untuk pembayaran PBB. Pun dalam pembayaran PBB, Bukalapak memberlakukan promo sehingga bebas biaya administrasi.
Transaksi pakai QR Code di mitra Bukalapak. Foto: Bukalapak
Kemudian poin kerja sama kedua yang dijalin yakni mengenai pengadaan barang dan jasa. Saat ini, menurut Natalia, Bukalapak memiliki fitur Buka Pengadaan yang bekerja sama dengan banyak pihak dengan harga kompetitif.
ADVERTISEMENT
"Jadi Buka Pengadaan ini membuka channel untuk bisa menyediakan barang dan jasa ke Pemprov DKI. Semua barang bisa kita sediakan," kata Natalia.
Lalu poin kerja sama terakhir yang disepakati ialah terkait mitra Bukalapak. Melalui fitur itu, diharapkan UMKM di DKI Jakarta bisa menjual produknya secara digital sehingga penjualan dan keuntungan UMKM itu meningkat.
"Terakhir ada mitra Bukalapak. Memang kita ingin mendukung pertumbuhan ekonomi secara nasional," ujarnya.