Bunga Tabebuya Lagi Viral, Penjualnya Kebanjiran Order

30 November 2018 12:23 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pohon Tabebuya dengan Bunga Warna Kuning (Foto: Humas Pemprov Kota Surabaya)
zoom-in-whitePerbesar
Pohon Tabebuya dengan Bunga Warna Kuning (Foto: Humas Pemprov Kota Surabaya)
ADVERTISEMENT
Bunga Tabebuya mendadak viral setelah banyak yang memposting lewat media sosial. Hal ini lantaran bunga cantik berwarna-warni itu bermekaran di sepanjang jalan protokol Kota Surabaya, Jawa Timur. Pemandangan ini seketika membuat kehadiran bunga Tabebuya menjadi sorotan banyak pasang mata.
ADVERTISEMENT
Bagi yang ingin menikmati Bunga Tabebuya di rumah, mungkin bisa mulai menanam sendiri. Harga bibit pohon peneduh tersebut tidak tergolong mahal. PT Tani Sejahtera, salah satu sentra bibit tanaman yang berlokasi di Kediri, Jawa Timur, menjual bibit Tabebuya mulai dari Rp 10.000 per batang.
“Ukuran 40 cm harganya Rp 10.000, ukuran 1 meter Rp 25.000, ukuran 2 meter Rp 55.000 sama ukuran 3 meter Rp 85.000. Adalagi yang lebih besar diukur lingkar batangnya. Mulai dari Rp 200 ribu sampai Rp 1 juta ada,” ungkap Manager Tani Sejahtera, Ridwan kepada kumparan, Jumat (30/11).
Menurut Ridwan, pihaknya menyediakan berbagai varietas Tabebuya mulai dari pink, kuning hingga warna keunguan. Meski demikian, Tabebuya ternyata merupakan tanaman yang mudah mutasi. Sehingga pohon Tabebuya bisa menghasilan bunga dengan warna yang berbeda dari indukannya.
Pohon Tabebuya di Kota Surabaya. (Foto: Phaksy Sukowati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Pohon Tabebuya di Kota Surabaya. (Foto: Phaksy Sukowati/kumparan)
Dengan keunikan warna-warna pada bunganya, Ridwan mengaku hal tersebut yang membuat Tabebuya ngetren saat ini. Sejak tiga tahun terakhir, harga bibit Tabebuya pun mengalami kenaikan yang cukup signifikan yaitu hingga 50 persen.
ADVERTISEMENT
“Kalau dilihat dari tiga tahun ini, harga tahun ini memang paling tinggi, naik sampai 50 persen,” ujarnya.
Tren harga yang naik tersebut juga berbanding lurus dengan permintaan yang terus berdatangan. Buktinya selama semester II ini, Ridwan mengaku telah menjual bibit Tabebuya sebanyak 8.000 batang dengan berbagai ukuran.
“Cukup banyak permintaan dari luar Kediri, baru-baru ini saya kirim ke Riau, Morowali, Magelang, beberapa wilayah Jakarta juga banyak,” ujarnya.
Saat ini, PT Tani Sejahtera masih memiliki sekitar 10.000 bibit Tabebuya. Ridwan mengatakan, pihaknya siap mengirim bibit tersebut ke berbagai daerah, tanpa minimal order.
“Kami melayani dari ritel yang hanya satu dua batang, sampai skala proyek yang ribuan. Di Surabaya itu juga dari kami, di sana dulu ribuan memang,” tandasnya.
ADVERTISEMENT