Diangkut Hercules, 20 Unit Ekskavator Pindad Akan Dikirim ke Palu

1 Oktober 2018 19:52 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
PT Pindad membantu proses evakuasi gempa dan tsunami di Palu. (Foto: Instagram/@pt_pindad)
zoom-in-whitePerbesar
PT Pindad membantu proses evakuasi gempa dan tsunami di Palu. (Foto: Instagram/@pt_pindad)
ADVERTISEMENT
Sebanyak 20 unit ekskavator buatan PT Pindad (Persero) akan dikirim ke Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng). Alat berat jenis ini akan dipakai untuk membantu proses pemulihan pascagempa dan tsunami di Sulteng.
ADVERTISEMENT
Saat ini, beberapa unit Pindad Excava 200 sudah dioperasikan di wilayah Palu. Excava 200 yang saat ini telah beroperasi di Palu dimiliki dan dioperasikan oleh Direktorat Jenderal Sumber Daya Air, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
"Ekskavator buatan Pindad, Pindad Excava 200 turut hadir untuk membantu pemulihan kondisi bencana gempa bumi dan tsunami di Palu, Sulawesi Tengah. Ekskavator berwarna kuning tersebut merupakan milik Dirjen SDA Kementerian PUPR pembelian tahun 2017," tulis Pindad dalam akun instagram-nya, Senin (1/10).
PT Pindad membantu proses evakuasi gempa dan tsunami di Palu. (Foto: Instagram/@pt_pindad)
zoom-in-whitePerbesar
PT Pindad membantu proses evakuasi gempa dan tsunami di Palu. (Foto: Instagram/@pt_pindad)
Kementerian PUPR merupakan salah satu konsumen pertama untuk produk ekskavator karya anak negeri itu. Dikutip dari e-katalog Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP), Excava 200 dibandrol seharga Rp 1,5 miliar per unit.
ADVERTISEMENT
Pindad menjelaskan bahwa pengiriman 20 unit Excava 200 tambahan ke Palu akan dilakukan menggunakan pesawat Hercules TNI AU.
"Saat ini 20 unit Pindad Excava 200 sudah siap menuju Palu dengan pesawat Hercules menunggu arahan Aslog Panglima TNI," tambahnya.
Genset untuk tambahan listrik darurat dikirim menggunakan pesawat Hercules TNI AU pagi ini ke Kota Palu, Senin (1/10/2018). (Foto: Twitter @Sutopo Purwo Nugroho ‏)
zoom-in-whitePerbesar
Genset untuk tambahan listrik darurat dikirim menggunakan pesawat Hercules TNI AU pagi ini ke Kota Palu, Senin (1/10/2018). (Foto: Twitter @Sutopo Purwo Nugroho ‏)