Jangan Habiskan Waktu Bandingkan Karier Kita dengan Orang Lain

19 Juli 2019 8:16 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi perempuan karier berdiskusi di kantor. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi perempuan karier berdiskusi di kantor. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Media sosial seringkali membuat banyak para pekerja membandingkan karier mereka dengan orang lain. Namun, hal ini justru bisa membuat karier kamu terhambat.
ADVERTISEMENT
Head of Expertise Group Finance PPM Manajemen, Yanuar Andrianto mengatakan, membandingkan karier dengan orang boleh saja dilakukan. Hanya, dalam batas yang wajar.
“Untuk sekedar motivasi sukses boleh membandingkan dengan karier orang lain. Tetapi, tidak perlu sampai berlebihan,” katanya saat dihubungi kumparan, Jumat (19/7).
Selain itu, dia menambahkan setiap orang butuh proses dalam mencapai karier. Jika proses ini dihabiskan dengan membanding-bandingkan, maka seseorang semakin minder.
“Hanya karena teman lebih dulu mencapai sukses karier, lalu kamu jadi minder. Ini hanya menghabiskan waktu untuk istilahnya iri dengan mereka saja,” tuturnya.
Untuk itu, ketimbang iri, Yanuar berpesan agar pekerja milenial belajar dari orang lain. Jangan lupa juga untuk ikhlas menjalani jalur karier yang sedang ditempuh.
ADVERTISEMENT