Menhub Janji Tarif Batas Atas Tiket Pesawat Bakal Dipangkas

8 Mei 2019 10:39 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (tengah), memimpin Rapat Koordinasi Kesiapan Angkutan Lebaran 2019, Foto: ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
zoom-in-whitePerbesar
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (tengah), memimpin Rapat Koordinasi Kesiapan Angkutan Lebaran 2019, Foto: ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
ADVERTISEMENT
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi berjanji akan memangkas tarif batas atas tiket pesawat. Hal tersebut menyusul maskapai penerbangan yang tetap mematok harga tiket yang cukup tinggi.
ADVERTISEMENT
"Saya akan laporkan kepada Bapak Menko Perekonomian pada hari Senin (13/5), di mana tarif batas atas akan kami turunkan," kata Budi di Kementerian Perhubungan, Jakarta, Rabu (8/5).
Sebelumnya, berdasarkan hasil rapat koordinasi di Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian pada hari Senin kemarin, pemerintah memutuskan untuk mempertimbangkan ulang tarif batas atas (TBA) tiket pesawat.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution memerintahkan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi untuk memangkas TBA. Budi diberi tenggat waktu satu pekan.
Budi Karya mengatakan pada Senin pekan depan akan melaporkan hasil evaluasi tersebut kepada Darmin. Menurut dia, sejak Senin lalu, pihaknya telah melakukan pembahasan dan hitung-hitungan ulang soal tarif tiket pesawat.
"Ya (TBA) akan kita turunkan, pasti kita turunkan. Besarnya, saya tunggu, tapi kalau turunnya pasti," ujar Budi.
Menhub Budi Karya Foto: Akbar Nugroho Gumay/Antara
Menurut Budi Karya, polemik kenaikan harga tiket pesawat sudah dibahas berkali-kali. Bahkan pihaknya sudah meminta maskapai menurunkan tarif. Namun imbauan itu tidak diindahkan oleh maskapai.
ADVERTISEMENT
Akibatnya masyarakat mengeluh karena harga tiket pesawat makin tak terjangkau. Menurut dia, dalam rakor yang digelar Senin lalu disimpulkan bahwa satu-satunya cara untuk menurunkan harga tiket adalah dengan memangkas TBA.
"Dalam pembahasan itu menyimpulkan satu-satunya cara menurunkan harga adalah menurunkan batas atas. Oleh karenanya, dalam kesempatan ini, dalam satu minggu ini saya akan melakukan suatu pembahasan, perhitungan dasar-dasar," ujarnya.