Pizza Hut Janji Gunakan Sayap Ayam Bebas Antibiotik di 2022

20 Juni 2018 18:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Daging Ayam. (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Daging Ayam. (Foto: Thinkstock)
ADVERTISEMENT
Jaringan restoran global, Pizza Hut, berkomitmen untuk menggunakan produk sayap ayam yang bebas antibiotik, dalam sajian menunya. Salah satu menu populer restoran yang dikenal dengan produk pizza-nya, adalah chicken wing.
ADVERTISEMENT
Forbes melaporkan, untuk dapat menikmati sajian sayap ayam bebas antibiotik, konsumen masih harus menunggu selama 4 tahun atau baru pada 2022 bisa terealisasi. Pizza Hut pada Selasa (19/6) menyatakan, penggunaan sayap ayam bebas antibiotik untuk semua sajian menunya.
Perusahaan yang berkantor pusat di Plano, Texas, Amerika Serikat itu, sebelumnya sudah menggunakan daging ayam yang bebas antibiotik pada menu pizza mereka. Dalam pernyataannya, Pizza Hut menambahkan, antibiotik yang dihindari adalah yang menurut standar Organisasi Kesehatan Dunia (World Health Organizationa/WHO) berdampak pada manusia.
Mengutip Forbes, Pizza Hut masih bisa menggunakan bahan baku sayap ayam yang mengandung antibiotik yang tak terkait dengan risiko kesehatan manusia.
Perhatian akan penggunaan antibiotik di dunia telah meningkat. Hal ini didorong oleh kekhawatiran para ilmuwan, bahwa saat kita mengonsumsi lebih banyak antibiotik -baik dari resep dokter maupun secara tidak langsung dari makanan yang kita konsumsi- residu yang terus menumpuk dalam tubuh manusia akan membuat berbagai penyakit resisten terhadap obat.
Pizza Hut. (Foto: AFP/Ye Aung Thu)
zoom-in-whitePerbesar
Pizza Hut. (Foto: AFP/Ye Aung Thu)
Para ahli kesehatan pun mengkhawatirkan, berbagai pnyakit tak bisa lagi diatasi dengan antibiotik yang sudah dikenal saat ini.
ADVERTISEMENT
Masalahnya, seperti juga pada manusia, sejumlah hewan yang dikonsumsi manusia juga menggunakan antibiotik untuk mengobati berbagai risiko penyakit yang mungkin menjangkitinya. Termasuk di antaranya ayam yang diternakkan untuk konsumsi masyarakat.
Selain menjanjikan penggunaan sayap ayam yang bebas antibiotik dalam empat tahun mendatang, Pizza Hut mengatakan bahwa mereka telah berusaha menghilangkan zat-zat kimia lain dalam makanannya. Seperti pengawet buatan dari keju dan dagingnya. Pada 2015, Pizza Hut juga telah menghapus perasa dan warna buatan dalam resep pizza-nya.