Tekanan Eksternal Belum Mereda, Rupiah Berpotensi Alami Koreksi

7 Mei 2018 9:28 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi pergerakan dolar. (Foto: Youtube/Kurzgesagt – In a Nutshell)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pergerakan dolar. (Foto: Youtube/Kurzgesagt – In a Nutshell)
ADVERTISEMENT
Dolar AS bergerak menguat terhadap rupiah. Mata uang Paman Sam tersebut dolar Amerika Serikat (USD) dibuka di kisaran Rp 13.935.
ADVERTISEMENT
Mengutip data perdagangan Reuters, Senin (7/5), laju dolar AS kemudian menguat ke Rp 13.945. Setelah itu, laju dolar AS kembali mengalami penguatan terhadap rupiah dan posisi saat ini ada di Rp 13.948.
Secara year to date (ytd), dolar AS masih menguat terhadap rupiah sebesar 0,025%.
Binaartha Sekuritas dalam risetnya menyebutkan rupiah diprediksikan akan bergerak mixed dengan kecenderungan menguat terhadap dolar AS. Secara teknikal pada USD/IDR daily chart, terlihat pola evening star candlestick pattern yang mengindikasikan adanya potensi koreksi wajar bagi dolar AS terhadap rupiah.
Ilustrasi menghitung mata uang Rupiah. (Foto: AFP/Adek Berry)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi menghitung mata uang Rupiah. (Foto: AFP/Adek Berry)
Adapun data-data kalender makroekonomi Indonesia yang akan dirilis pada hari Senin ialah data Pertumbuhan Ekonomi QoQ Q1, data Pdb Laju Pertumbuhan (Tahunan) Q1, data Indeks Keyakinan Bisnis Q1, serta data Penjualan Eceran YoY per Maret. Jika hasilnya sesuai dengan ekspektasi, maka diharapkan agar hal tersebut mampu memberikan katalis positif bagi rupiah. Apalagi jika kita perhatikan pada data-data kalender makroekonomi global pada hari Senin maka tidak ada yang memberikan high market impact terhadap pasar uang global.
ADVERTISEMENT
Meskipun demikian, adapun sentimen global yang perlu diwaspadai dan diantisipasi ke depannya ialah terkait dengan isu kenaikan tingkat suku bunga The Fed pada bulan depan, trade war antara AS dengan China, serta isu-isu geopolitik lainnya yang akan mempengaruhi fluktuasi harga komoditas dunia.
Range USD/IDR hari Senin adalah: 13.899 hingga 13.987.