Terdampak Perang Dagang, Harga Emas Antam Melesat Rp 14.500

2 Agustus 2019 9:51 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi harga emas batangan Foto: Ari Bowo Sucipto/Antara
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi harga emas batangan Foto: Ari Bowo Sucipto/Antara
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Harga emas PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau Antam mengalami kenaikan tajam jelang akhir pekan. Harga buyback atau pembelian kembali juga ikut melesat.
ADVERTISEMENT
Mengutip situs perdagangan Logam Mulia Antam, Jumat (2/8), harga emas ANTM hari ini melesat Rp 14.500 menjadi Rp 717.000 per gram. Sedangkan untuk harga buyback naik lebih tinggi lagi, yakni Rp 15.000 menjadi Rp 646.000 per gram.
Harga emas ini berlaku di kantor Antam Pulogadung, Jakarta. Harga ini sudah termasuk PPh 22 sebesar 0,9 persen. Sertakan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) untuk memperoleh potongan pajak lebih rendah (0,45 persen).
Untuk harga emas Antam di gerai penjualan lain bisa berbeda.
Melesatnya harga emas Antam itu sejalan dengan lonjakan harga emas dunia, menyusul pernyataan Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, yang akan mengenakan tarif tambahan 10 persen terhadap produk impor asal China.
ADVERTISEMENT
Akibatnya, harga emas dunia di pasar spot melonjak 2 persen, jadi 1.440,02 per ounce. Sedangkan di pasar berjangka harganya naik 1 persen menjadi USD 1.450,90 per ounce.
Berikut rincian harga emas ANTM:
1 gram Rp 717.000
5 gram Rp 3.405.000
10 gram Rp 6.745.000
25 gram Rp 16.755.500
50 gram Rp 32.435.000
100 gram Rp 66.800.000
250 gram Rp 166.750.000
500 gram Rp 333.300.000
1.000 gram Rp 652.100.000