Atletico Datangkan Lemar dan Perpanjang Kontrak Griezmann

19 Juni 2018 6:30 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Griezmann merayakan gol. (Foto: REUTERS/Sergio Perez)
zoom-in-whitePerbesar
Griezmann merayakan gol. (Foto: REUTERS/Sergio Perez)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Antoine Griezmann benar-benar membuktikan niatnya bertahan di Atletico Madrid usai meneken perpanjangan kontrak hingga tahun 2023. Kepastian itu diumukan oleh akun twitter resmi Atletico Madrid.
ADVERTISEMENT
Nama Griezmann memang menjadi komoditi panas pada bursa transfer musim ini. Eks pemain Real Sociedad ini sering kali dikaitkan dengan tim-tim besar seperti Barcelona dan Manchester United.
Isu mengenai pindahnya Griezmann dari Atletico diperkuat dari komentar rekan-rekannya. Termasuk tandemnnya di lini depan, Diego Costa, yang mengatakan Griezmann tengah bimbang untuk memutuskan masa depannya.
Namun kini, Griezmann sudah tak ragu lagi. Pemain yang sudah mengemas 29 gol untuk Atletico musim lalu sudah dipastikan tak akan pergi pada bursa transfer musim panas ini.
Kepastian Griezmann memperpanjang kontrak bukan menjadi satu-satunya kabar gembira untuk para pendukung Atletico Madrid. Selain mengumumkan perpanjangan kontrak Griezmann, Atletico juga mengumumkan kesepakatan personal dengan gelandang AS Monaco, Thomas Lemar.
ADVERTISEMENT
Lemar kala bersama Timnas Prancis. (Foto: Gonzalo Fuentes/Reuters)
zoom-in-whitePerbesar
Lemar kala bersama Timnas Prancis. (Foto: Gonzalo Fuentes/Reuters)
Dikabarkan, Atletico menyiapkan dana sebesar 63 juta poundsterling kepada AS Monaco untuk mahar bagi Lemar. Bila harga tersebut cocok, Lemar akan segera melakukan tes medis bersama Los Cholconeros. Well, kedatangan Lemar menjadi angin segar untuk lini serang runner-up La Liga musim 2017/18 itu. Lemar diharapkan akan fit dengan pola 4-4-2 yang jadi ciri khas dari Atletico Madrid.
Diego Simeone sebagai juru taktik Atleti bisa memainkan Lemar di sisi kiri bergantian dengan Angel Correa. Kemampuan kaki kiri dari Lemar yang begitu baik juga menjadi keuntungan untuk Atletico.
Catatan Lemar bersama Monaco musim lalu pun terbilang baik. Total ada tiga gol dan delapan assist yang dibuat Lemar di semua kompetisi bersama Monaco.
ADVERTISEMENT
Tampil baik bersama Monaco memberikan kesan yang baik pula kepada pelatih Prancis, Didier Deschamp. Pemain berusia 22 tahun itu masuk ke dalam skuat Prancis di Piala Dunia 2018 kali ini. Sayang, di pertandingan pertama Prancis, Lemar tak diberikan waktu bermain oleh Deschamp.
Menarik menantikan kiprah Lemar bersama Atletico Madrid musim depan. Mampukah pemain yang turut mengantarkan Monaco juara Ligue musim 2016/17 ini beradaptasi dengan baik di La Liga?