Bhayangkara FC vs Bali United: 3 Poin demi Profesionalisme

7 Desember 2018 19:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Perayaan gol para pemain Bhayangkara FC (ilustrasi). (Foto: Akbar Nugroho Gumay/ANTARA)
zoom-in-whitePerbesar
Perayaan gol para pemain Bhayangkara FC (ilustrasi). (Foto: Akbar Nugroho Gumay/ANTARA)
ADVERTISEMENT
Pada akhir pekan ini, seluruh mata pecinta sepak bola nasional mungkin akan tertuju ke Ibu Kota, tepatnya Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Karena, di stadion termegah se-Tanah Air itu, Persija Jakarta bisa saja memastikan gelar juara Liga 1 2018 kala menghadapi Mitra Kukar pada Minggu (9/12/2018).
ADVERTISEMENT
Namun, di antara hiruk-pikuk tersebut, terselip sebuah laga lainnya. Adalah Bhayangkara FC yang akan menjamu Bali United di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Sabtu (8/12).
Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy, mengatakan laga menghadapi Bali United mungkin bagi sebagian orang sudah tak memiliki arti. Akan tetapi, sosok asal Skotlandia itu tetap menargetkan tiga poin.
Wajar bila McMenemy berujar demikian. Menilik peringkat di klasemen sementara, Bhayangkara FC saat ini berada di peringkat keempat dengan raihan 50 poin. Jika mampu menang, Bhayangkara FC bisa berpeluang untuk mengakhiri musim di peringkat ketiga dan berpeluang tampil di kualifikasi AFC Cup.
Namun, capaian itu harus menunggu Persib Bandung yang akan bersua Barito Putera di laga pamungkas. Jika 'Maung Bandung', maka kesempatan The Guardian untuk berlaga di AFC Cup musim depan praktis tertutup.
ADVERTISEMENT
''Kami tidak menganggap laga besok hanya sekedar pertandingan terakhir untuk musim ini, tetapi kami akan berusaha dan berjuang memenangi pertandingan hingga menit akhir,'' kata McMenemy di Media Centre Stadion PTIK, Jumat (7/12).
Capaian tiga poin Bhayangkara FC bisa saja terealisasi. Sebab, dari tiga laga taraktual bersua Bali United, sang jawara bertahan Liga 1 ini selalu meraih kemenangan. Musim lalu, dalam dua laga baik tandang maupun kandang, Bhayangkara FC menang dengan skor 3-1 dan 3-2.
Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy, dalam sesi jumpa pers sebelum laga menghadapi Sriwijaya FC. (Foto: Dok. Media Bhayangkara FC)
zoom-in-whitePerbesar
Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy, dalam sesi jumpa pers sebelum laga menghadapi Sriwijaya FC. (Foto: Dok. Media Bhayangkara FC)
Kemenangan berlanjut saat Bhayangkara FC bertandang ke Stadion I Wayan Dipta di putaran pertama lalu. Mereka sukses membawa pulang tiga poin usai menang dengan skor 3-2. Lalu, bagaimana dengan laga besok?
''Anda harus tahu, dua pertemuan kami di musim lalu, kami mempertaruhkan banyak hal, mengejar juara dan berebut tiket ke AFC Cup. Tetapi, untuk besok, kami berlaga untuk menjaga profesionalisme saja,'' kata McMenemy.
ADVERTISEMENT