Bir Gratis dari Zanka Claus untuk Suporter Huddersfield

23 Desember 2017 14:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Para pemain Huddersfield merayakan kemenangan. (Foto: Reuters/Ed Sykes)
zoom-in-whitePerbesar
Para pemain Huddersfield merayakan kemenangan. (Foto: Reuters/Ed Sykes)
ADVERTISEMENT
Apalah artinya perayaan Natal tanpa cerita Santa Claus? Mathias 'Zanka' Jorgensen tahu itu. Natal tahun ini, ia berencana menjadi Santa Claus. Ia bahkan menyebut dirinya Zanka Claus. Lalu, siapa bocah-bocah baik yang akan dihadiahi oleh Zanka Claus kado Natal? Mereka adalah penggemar Huddersfield Town.
ADVERTISEMENT
Zanka tidak membutuhkan waktu lama untuk menyatu dengan Huddersfield. Terhitung sejak kedatangannya musim panas tahun ini, ia berhasil mengambil bagian di seluruh laga Huddersfield di gelaran Premier League 2017/2018. Berdasarkan catatan Squawka, Zanka telah mencatatkan akurasi operasi 77% dengan total sembila defensive action (tekel, intersep, clearance) per laga, dengan rata-rata menang duel 40%.
Di balik segala pencapaiannya, berdiri para suporter yang mendukung. Lantas, Zanka paham bagaimana caranya berterima kasih kepada mereka: bermain dengan brilian dan menraktir mereka bir.
Untuk cara yang kedua, ia berjanji untuk memberikan bir gratis kepada seluruh suporter Huddersfield yang hadir ke St. Mary's Stadium dalam laga tandang melawan Southampton, Sabtu (23/12) malam.
Terkait rencananya ini, Zanka juga melibatkan manajemen klub. Penggemar Huddersfield yang akan melakukan perjalanan ke Southampton akan diberi kupon yang bisa ditukar dengan bir gratis pada pertandingan pekan depan.
ADVERTISEMENT
Untuk hadiah Natalnya ini, Zanka harus merelakan uang yang tidak bisa dibilang sedikit. Bila dihitung-hitung, setidaknya ia harus mengeluarkan 8.000 poundsterling (sekitar 145 juta rupiah) demi bir gratis kepada seluruh suporter yang hadir di St. Mary's Stadium.
Tapi atas segala dukungan dan sambutan hangat yang didapat Zanka, tak ada salahnya menyenangkan para suporter. Jika Santa Claus tidak pernah hitung-hitungan, Zanka Claus juga harus begitu.
“Dukungan kalian tahun ini betul-betul luar biasa. Saya ingin memberikan sesuatu kepada kalian yang menempuh perjalanan ke Southampton akhir pekan ini. Saya harap kalian menyukai hadiahnya. Zanka Claus is coming to town!” begitu pesan Zanka lewat akun sosial medianya. “
Baiklah, selamat beraksi, Zanka Claus. Tapi ngomong-ngomong, boleh kami minta kuponnya juga? Toh, kami sudah jadi anak baik sepanjang tahun.
ADVERTISEMENT