Fachruddin soal Laga Lawan Filipina: Kami Hanya Perlu Saling Dukung

21 November 2018 17:11 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Fachrudin, bek Timnas Indonesia. (Foto: Alan Kusuma/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Fachrudin, bek Timnas Indonesia. (Foto: Alan Kusuma/kumparan)
ADVERTISEMENT
Timnas Indonesia menambah rapor minor dengan kekalahan 2-4 dari Thailand pada laga ketiga Grup B Piala AFF 2018, Sabtu (17/11) lalu. Hasil ini mengecilkan kans 'Garuda' untuk menapak babak semifinal.
ADVERTISEMENT
Situasi genting terlihat dari posisi Timnas Indonesia di tabel klasemen. Pasukan Bima Sakti cuma bertengger di peringkat keempat dengan 3 poin. Di atasnya ada Singapura dengan keunggulan selisih gol plus head-to-head, serta Thailand dan Filipina yang masing-masing membentangkan gap 3 angka.
Kans Indonesia untuk lolos ke semifinal memang masih terbuka, tetapi tidak besar. Pasalnya, Indonesia harus menunggu hasil laga lainnya. Salah satunya adalah laga Filipina melawan Thailand pada Rabu (21/11/) malam WIB.
Pemain Timnas Indonesia menyambangi Tribun Penonton usai menang 3-1 melawan Timor Leste pada AFF Suzuki Cup 2018 di SUGBK. (Foto: Helmi Afandi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Timnas Indonesia menyambangi Tribun Penonton usai menang 3-1 melawan Timor Leste pada AFF Suzuki Cup 2018 di SUGBK. (Foto: Helmi Afandi/kumparan)
Jika berakhir imbang, maka pupus sudah harapan Fachruddin dan kolega. Sebab, baik Thailand maupun Filipina akan mengoleksi 7 poin dari 3 laga yang sudah dilakoni. Akan tetapi, jika salah satu dari dua negara tersebut saling mengalahkan, maka Indonesia akan menjalani laga hidup-mati menghadapi Filipina, Minggu (25/11) mendatang.
ADVERTISEMENT
Dari hitung-hitungan di atas, bek Fachruddin Aryanto mengakui bahwa kondisi Timnas Indonesia kurang menguntungkan. Namun, dia tetap menyatakan nada optimistis dan mengklaim atmosfer positif di internal tim.
''Ya kami saling dukung saja. Pelatih juga bilang kepada kami (pemain), apa pun hasilnya kami harus menang pertandingan terakhir penyisihan grup ini,'' ujar Fachruddin usai ditemui menjalani latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat.
Sesi latihan Timnas Indonesia jelang hadapi Filipina di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat.  (Foto: Alan Kusuma/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sesi latihan Timnas Indonesia jelang hadapi Filipina di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat. (Foto: Alan Kusuma/kumparan)
Pernyataan penggawa 29 tahun memang mengutip pernyataan Bima Sakti. Meski hitung-hitungan lolos meski melibatkan tim lain, 'wajib menang' menjadi slogan yang dipasang. Ada tujuan yang disematkan Bima untuk target tersebut agar para pemain bisa memberikan yang terbaik untuk Indonesia. Menyoal hasil, kata Bima, urusan Tuhan.
Guna mempersiapkan tim jelang menghadapi Filipina, sejak Selasa (20/11) lalu, para pemain sudah menjalani sesi latihan. Dalam dua hari belakangan, dikatakan Fachruddin, ia menempa latihan fisik maupun taktik. Selain itu, kondisi tim juga tengah bagus-bagusnya.
ADVERTISEMENT
''Kalau kondisi tim tidak masalah. Tidak ada yang kami pikirkan. Kami hanya butuh saling dukung siapa pun yang main nanti lawan Filipina. Intinya, kondisi tim saat ini bagus,'' kata Fachruddin.