Karena Ramsey Tak Bisa Menolak Juventus

16 Juli 2019 6:41 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Juventus Memperkenalkan Ramsey Foto: Twitter @JuventusFC
zoom-in-whitePerbesar
Juventus Memperkenalkan Ramsey Foto: Twitter @JuventusFC
ADVERTISEMENT
Juventus resmi memperkenalkan pemain anyarnya asal Wales, Aaron Ramsey. 'Si Nyonya Tua' mendapatkan Ramsey secara gratis usai sang pemain habis masa kontraknya dengan Arsenal.
ADVERTISEMENT
Ramsey mengaku sangat gembira bisa bergabung dengan Juventus. Pemain yang akan menggunakan nomor punggung delapan itu mengutarakan perasaanya bisa bergabung dengan jawara Italia 8 musim terakhir ini.
"Ketika saya tahu Juventus tertarik kepada saya, saya tak bisa menolak itu. Juventus klub yang hebat dan merupakan salah satu klub besar di dunia. Jadi, kesempatan untuk bergabung dan bermain dengan mereka adalah sebuah impian," ucap Ramsey dilansir situs resmi klub.
Bergabung dengan Juventus memang sebuah pengalaman yang baru untuk Ramsey. Ini untuk pertama kalinya Ramsey bergabung dengan klub di luar Britania Raya.
"Ini pengalaman yang baru di hidup saya, perbedaan budaya membuat saya mengambil kesempatan ini. Saya harap semua akan berjalan dengan baik," ucap Ramsey.
ADVERTISEMENT
Namun, keinginan Ramsey untuk segera berlatih dan melakukan debut dengan Juventus harus ditahan. Sebab, saat ini mantan pemain Cardiff City itu masih dalam pemulihan cedera hamstring yang dideritanya kala membela Arsenal musim lalu.
"Saya tidak sabar untuk melakukan latihan penuh. Saya ingin memulai latihan bersama rekan baru sesegera mungkin," ujar Ramsey.
Kedatangan Ramsey menambah pilihan di lini tengah Juventus. Sebelum ini, Juventus sudah memiliki gelandang box to box semisal Blaise Matuidi, Rodrigo Bentancur, atau Sami Khedira.
Ramsey juga bukan satu-satunya gelandang yang didatangkan 'Si Nyonya Tua' musim panas ini. Adalah Adrien Rabiot yang juga direkrut Juventus tanpa mengeluarkan biaya sepeser pun kepada Paris Saint-Germain.