Lawan Persipura, Ferreira Masih Absen Perkuat PSS

18 September 2019 13:17 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ferreira menjalani pemulihan bersama tim dokter PSS. Foto: Dok. Media PSS
zoom-in-whitePerbesar
Ferreira menjalani pemulihan bersama tim dokter PSS. Foto: Dok. Media PSS
ADVERTISEMENT
Brian Ferreira adalah salah satu nama penting yang ada di skuat PSS Sleman saat ini. Oleh karena itu, ketika ia absen, akan ada kehilangan tersendiri di skuat 'Super Elang Jawa'.
ADVERTISEMENT
Nah, sial bagi PSS, jelang laga pekan 19 Liga 1 2019 menghadapi Persipura Jayapura, Ferreira masih harus menepi. Selepas laga melawan Persib Bandung, ia mengalami masalah di pahanya.
Setelah tim dokter melakukan pemeriksaan, Ferreira divonis menderita cedera paha. Ia pun harus absen selama enam pekan. Kondisi itu membuat Ferreira kecewa karena ia tidak bisa bermain dengan rekan-rekannya dalam waktu yang lama.
"Kondisi yang sangat tidak menguntungkan bagi saya (terkena cedera paha). Secara pribadi saya sangat ingin selalu bermain untuk PSS. Cedera ini membuat saya terhambat," ungkap Ferreira, dilansir situs resmi klub.
Meski begitu, tekad pemain berpaspor Irak tersebut untuk sembuh terlihat nyata. Ia bahkan sudah ikut berlatih bersama skuat PSS sejak Senin (16/9.2019) kemarin.
ADVERTISEMENT
"Beberapa pekan ke depan, saya harus fokus pada penyembuhan cedera paha. Saya bertekad sembuh lebih cepat. Proses latihan pagi dan sore terus saya lakukan," ujarnya.
Ferreira memang sosok kunci di lini serang PSS. Ia piawai dalam mengalirkan bola bagi para penyerang, terbukti dari torehan 4 assist yang sudah ia bukukan dari 15 laga bersama 'Super Elang Jawa'.
Tidak hanya andal dalam mendistribusikan bola, sosok kelahiran Argentina tersebut juga lihai dalam mencetak gol. Total, sejauh ini Ferreira sudah mencetak 8 gol, berselisih satu gol dengan pencetak gol terbanyak tim, Yevhen Bokhashvili.
Kemampuan Ferreira yang apik dalam membagi bola dan mencetak gol inilah yang membuat lini serang PSS begitu hidup. Ia rajin bergerak dan membagi bola di area sepertiga akhir lawan, serta acap membuka ruang bagi dirinya sendiri dan rekan-rekannya.
ADVERTISEMENT
Selain Ferreira, di laga lawan Persipura nanti PSS juga tidak akan diperkuat oleh Bokhashvili. Sosok asal Ukraina itu terkena hukuman akumulasi kartu, sehingga harus absen.