Menyoal Kondisi Andik-Andritany Jelang Timnas Indonesia vs Filipina

20 November 2018 12:53 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Andik pada sesi latihan Timnas di GBK. (Foto: Sigid Kurniawan/ANTARA)
zoom-in-whitePerbesar
Andik pada sesi latihan Timnas di GBK. (Foto: Sigid Kurniawan/ANTARA)
ADVERTISEMENT
Timnas Indonesia menerima kabar baik dari Andik Vermansah dan Andritany Ardhiyasa sebelum melawan Filipina pada laga Piala AFF 2018 di Stadion Gelora Utama Bung Karno, Minggu (25/11/2018).
ADVERTISEMENT
Andik dan Andritany memang menjadi sosok yang hilang saat Indonesia kalah 2-4 dari Thailand di pertandingan terakhir, Sabtu (17/11). Andik mengalami cedera sehingga memberikan tempat kepada Febri Hariyadi sebelum babak pertama rampung, sementara Awan Setho mengisi pos Andritany di bawah mistar sejak menit pertama.
Ketidakhadiran Andik begitu terasa karena Timnas Indonesia menderita 3 gol tambahan dalam kedudukan 1-1. Gol-gol yang bersarang ke gawang 'Garuda' juga tak lepas dari blunder Awan Setho.
Tak heran jika suporter berharap Andik dan Andritany kembali untuk laga pamungkas fase grup kontra Filipina. Terlebih lagi, pasukan Bima Sakti membutuhkan kemenangan demi lolos ke semifinal, meskipun itu turut ditentukan hasil laga-laga lainnya.
Coach Bima Sakti dan Kurniawan Dwi Yulianto memberi arahan kepada Timnas Indonesia saat melakukan latihan di Stadion Madya Senayan, Jakarta. (Foto: Iqbal Firdaus/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Coach Bima Sakti dan Kurniawan Dwi Yulianto memberi arahan kepada Timnas Indonesia saat melakukan latihan di Stadion Madya Senayan, Jakarta. (Foto: Iqbal Firdaus/kumparan)
Nah, pada sesi latihan yang berlangsung pada Selasa (20/11), kondisi keduanya menunjukkan tanda-tanda positif. Andik, misalnya, sudah terlihat bergabung bersama rekan-rekannya setelah sempat mengalami masalah di lengan kirinya.
ADVERTISEMENT
"Andik enggak ada masalah. Mungkin agak dijaga saat benturan-benturan. Tadi ikut latihan penuh juga. Kami harap bisa sembuh dengan cepat," ucap Bima setelah latihan rampung.
Andritany Adhiyasa (Foto: Nugroho Sejati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Andritany Adhiyasa (Foto: Nugroho Sejati/kumparan)
Begitu pula dengan Andritany. Kiper Persija Jakarta ini memang tak mengalami masalah saat absen melawan Thailand. Dia dicadangkan karena Awan Setho dianggap menunjukkan performa apik saat latihan.
Beda hal dengan sesi latihan yang digelar pada Selasa. Menurut Bima, penampilan Andritany yang mengarungi Piala AFF 2016 sebagai kiper kedua malah cukup menonjol. "Di latihan Andritany sangat bagus dan dia siap untuk pertandingan besok," kata Bima.
Untuk sesi latihan kali ini, fokus Timnas Indonesia masih menyoal pemulihan pemain. Kemudian, Bima menggelar pertandingan lima lawan lima untuk para pemain yang tak diturunkan saat menghadapi Thailand.
ADVERTISEMENT