Neymar dan Mbappe Cedera, Paris Saint-Germain Harus Waspada

21 November 2018 8:53 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Neymar mengalami cedera saat bela Brasil. (Foto: Reuters/Andrew Boyers)
zoom-in-whitePerbesar
Neymar mengalami cedera saat bela Brasil. (Foto: Reuters/Andrew Boyers)
ADVERTISEMENT
Paris Saint-Germain (PSG) boleh saja merasa kecewa. Pasalnya, jeda internasional yang berlangsung sampai 21 November 2018 membuat dua pemainnya, Kylian Mbappe dan Neymar, menderita cedera.
ADVERTISEMENT
Neymar dan Mbappe menjalani jeda internasional ini bersama Timnas mereka masing-masing, yakni Timnas Brasil dan Timnas Prancis. Neymar turut serta dalam skuat Brasil yang menjalani Brazil Global Tour, sebuah program yang disponsori oleh Chevrolet berupa paket laga internasional yang dijalani Brasil sejak 2012 sampai Piala Dunia 2022 kelak.
Sedangkan Mbappe, dia turun bersama Prancis dalam dua laga internasional di pertengahan November ini. Dua laga itu terbagi dalam dua ajang, yakni laga UEFA Nations League menghadapi Belanda dan laga persahabatan menghadapi Uruguay.
Keduanya sudah rampung menjalani tugas internasional bersama negaranya masing-masing. Tapi, mereka tampaknya akan pulang ke PSG dengan membawa oleh-oleh berupa cedera. Nah, mengapa keduanya bisa terkena cedera? Mari kita mulai dengan Neymar.
ADVERTISEMENT
Dalam laga melawan Kamerun di Stadion MK, Rabu (21/11/2018), penyerang andalan PSG tersebut hanya bermain delapan menit. Tepat di menit menit ketujuh, pangkal paha Neymar sedikit tertarik kala melepaskan tembakan. Alhasil, ia digantikan oleh pemain Everton, RIcharlison. Walau tanpa Neymar, Brasil tetap sanggup mengemas kemenangan 1-0 atas Kamerun.
Dokter tim Brasil, Rodrigo Lasmar, menjelaskan bahwa proses scan harus segera dilakukan supaya cedera Neymar dapat segera didiagnosis. Meski begitu, Lasmar memprediksi bahwa cedera Neymar ini tidak terlalu parah sehingga ia tidak perlu menepi dalam waktu lama.
"Ia sedikit mengeluhkan sakit di pangkal paha dan merasa tidak nyaman. Makanya, diagnosis harus segera dilakukan untuk mengetahui separah apa cederanya itu. Namun, saya memprediksi cederanya tidak parah," ujar Lasmar dilansir Sky Sports.
ADVERTISEMENT
Lain cedera Neymar, lain pula cedera Mbappe. Sang penggawa Prancis mengalami cedera bahu usai berduel dengan penjaga gawang Uruguay, Marin Campana, dalam laga yang dihelat di Stade de France, Rabu (21/11/2018). Akibatnya, Neymar harus digantikan oleh Florian Thauvin. Beruntung, tanpa Prancis masih mampu memenangi laga ini dengan skor tipis 1-0.
Mbappe mengalami cedera di bahunya. (Foto: REUTERS/Charles Platiau)
zoom-in-whitePerbesar
Mbappe mengalami cedera di bahunya. (Foto: REUTERS/Charles Platiau)
"Ia (Mbappe) tampak mengerang kesakitan karena cedera di bahunya. Ia akan segera menjalani pemeriksaan bersama tim medis untuk mengetahui seberapa parah cederanya. Semoga saja tidak terlalu serius," ujar pelatih Prancis, Didier Deschamps.
Melihat cedera yang dialami oleh kedua pemain tersebut, diprediksi Mbappe dan Neymar akan menepi dalam beberapa laga yang akan dijalani PSG. Selain laga melawan Toulouse pada Sabtu (24/11), kemungkinan besar Mbappe dan Neymar akan menepi juga kala PSG menjamu Liverpool pada Kamis (29/11) di gelaran Liga Champions.
ADVERTISEMENT
Eric Maxim Choupo-Moting, rekan setim Neymar dan Mbappe, menyebut bahwa PSG akan mengalami kehilangan besar jika keduanya memang harus menepi. Apalagi, Neymar menjadi tulang punggung tim di lini depan dan laga melawan Liverpool pekan depan akan menentukan bagi PSG.
"Tentu saja cedera Mbappe dan Neymar adalah hal yang mengkhawatirkan karena keduanya merupakan pemain penting di tim. Memang tak ada pemain yang lebih besar daripada tim, tapi kami membutuhkan tenaga keduanya di laga-laga ke depan. Semoga saja cedera keduanya tidak parah," ujar Choupo-Moting.