Rumor: Juventus atau Man. United, Mana yang Akan Rabiot Pilih?

14 Juni 2019 18:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rabiot di laga vs Real Madrid. Foto: REUTERS/Paul Hanna
zoom-in-whitePerbesar
Rabiot di laga vs Real Madrid. Foto: REUTERS/Paul Hanna
ADVERTISEMENT
Teka-teki ke mana Adrien Rabiot akan melangkah mulai menemui titik terang. Ada Juventus dan Manchester United yang dikabarkan sudah melakukan pembicaraan dengannya.
ADVERTISEMENT
Rabiot dianggap sebagai pemberontak hampir di sepanjang 2018/19. Pada pertengahan musim, ia menyatakan tidak akan memperpanjang kontrak bersama Paris Saint-Germain (PSG). Alhasil, ia bakal berstatus bebas transfer pada musim panas 2019.
Bahkan, ia sudah tak pernah diturunkan Thomas Tuchel sejak 11 Desember 2018. Tak heran jika keinginan Rabiot untuk mencari klub baru semakin menggebu. Barcelona dikabarkan akan merekrutnya, namun mereka langsung mengeluarkan pernyataan resmi bahwa tak ada pembicaraan soal rencana transfer ini.
Pembicaraan soal Barca lenyap, nama Tottenham Hotspur mencuat. Kali ini, pemain berusia 24 tahun itulah yang menolaknya. Masalah gaji disinyalir menjadi pengganjal kedatangan Rabiot ke Spurs.
Rabiot bersama Angel Di Maria. Foto: Christian Hartmann/Reuters
Ketika petunjuk soal masa depan Rabiot tambah buram, Juventus dan United dikabarkan siap mengetuk pintu.
ADVERTISEMENT
"Saya sudah berbincang dengan petinggi Juventus. Klub ini adalah klub yang besar. Atmosfer di sini sangat menantang," ucap Rabiot, dilansir Goal International.
"Saya juga sangat suka Italia, kondisinya menyenangkan. Sebuah musim yang menjanjikan sudah menanti saya jika kelak saya ke sini. (Apakah saya akan pindah) ke Juventus? Ya, Juventus sudah menonton permainan saya dan kami sudah mengobrol. Tapi, saya belum bisa bilang apa-apa," tambahnya.
Sementara, Rabiot mengaku masih membuka kemungkinan hijrah ke United. Berbeda dengan Juventus, ia sama sekali belum mengadakan pembicaraan dengan petinggi United.
"Manchester United? Ya, sama seperti musim lalu, saya harus segera memutuskan. Saya sedang liburan sekarang. Anda akan tahu secepatnya (ke mana saya berlabuh)," ujarnya.
ADVERTISEMENT
Gelandang PSG, Adrien Rabiot (kiri), berusaha merebut bola dari kaki gelandang Napoli, Allan Marques. Foto: Reuters/Benoit Tissier
Tak cuma United dan Juventus, Arsenal juga disinyalir menjadi klub yang ingin memperkenalkan sepak bola Inggris pada Rabiot. Talenta pemuda kelahiran Saint-Maurice tersebut memang ciamik. Selaku gelandang tengah, ia dapat mengatur serangan dengan baik.
Tidak hanya itu, ia juga bisa mendistribusikan bola dan menjadi andalan di lini tengah PSG dalam beberapa musim terakhir. Melihat daftar kualitas tadi, tak heran ada sejumlah klub besar yang menaruh minat.
Berangkat dari penjelasan Rabiot soal manuver Juventus, United dan Arsenal mesti bergerak cepat jika ketertarikan itu tak sekadar isu. Bagaimanapun, pembicaraan itu berarti mereka sudah selangkah di depan United dan Arsenal.