Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
Virgil van Dijk meminta Liverpool segera berbenah jelang laga Community Shield 2019 melawan Manchester City, Minggu (4/8/2019) malam WIB. Bukan tanpa pasal sang penggawa andalan meminta demikian, karena performa The Reds di pramusim memang tak karuan.
ADVERTISEMENT
Ambil contoh pada partai persahabatan teranyar mereka di Murrayfield Stadium, Minggu (28/7/2019) malam WIB. Menghadapi runner-up Serie A musim lalu, Napoli, Liverpool dipaksa menyerah dengan skor telak 0-3.
Hasil yang memperpanjang rapor merah ‘Si Merah’ karena mereka tercatat belum juga meraih kemenangan dalam empat laga terakhir pramusim. Sebelum ditekuk Napoli, Liverpool ditahan imbang Sporting 2-2.
Pada dua laga sebelumnya, Liverpool ditumbangkan oleh Borussia Dortmund dan Sevilla. Jika ditotal, skuat besutan Jurgen Klopp tersebut tercatat sudah kebobolan 11 gol dari enam pertandingan di pramusim.
“Sebetulnya semua yang terjadi belakangan ini cukup sederhana. Kami harus berada di level permainan terbaik lagi. Jika kami bermain seperti itu (melawan Napoli), kami tidak akan memenangi Community Shield,” kata Van Dijk dilansir Goal.
ADVERTISEMENT
Tren negatif Liverpool di fase persiapan sebetulnya tidak terlepas dari absennya beberapa pilar seperti Mohammed Salah, Roberto Firmino, Sadio Mane, Alisson Becker yang masih berlibur usai bermain di tim nasional masing-masing. Kemudian, Xherdan Shaqiri dan Naby Keita menepi karena cedera.
Kabar baik buat Van Dijk dan pendukung Liverpool, enam pemain kunci mereka yang urung bergabung itu dikabarkan akan kembali ke tim saat Liverpool melakoni laga persahabatan selanjutnya dengan Olympique Lyon, Kamis (1/8) dini hari WIB.
Kondisi itu dinilai Van Dijk bisa membantu Liverpool , kendati masa penyesuaian para pemain yang baru bergabung terbilang sangat singkat. Tapi, sosok asal Belanda itu tak terlalu ambil pusing dan menyakini skuatnya sudah tampil ciamik dengan kondisi tim seadanya di pramusim.
ADVERTISEMENT
“Saya yakin kami akan bisa mengeluarkan performa lebih baik. Saat melawan Napoli kami menunjukkan permainan bagus dan itulah mengapa kami menjadi juara Liga Champions. Semua tahu pemain yang belum bergabung sangat penting, tapi kami harus menerima keadaan itu,” tuturnya.
“Kami harus tetap tenang, kami ingin mengalahkan Napoli, tapi mereka sedikit lebih baik. Hal baiknya, ini terjadi di pramusim. Tapi, kami masih akan melakoni laga uji coba dan itu bagus bagi pemain yang baru bergabung. Kami akan sangat siap menghadapi City,” pungkas van Dijk.