5 Jenis Buah yang Baik Dikonsumsi untuk Buka Puasa

8 Mei 2018 18:16 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anggur baik dikonsumsi untuk puasa (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Anggur baik dikonsumsi untuk puasa (Foto: Pixabay)
ADVERTISEMENT
Saat Ramadhan tiba, buka puasa kerap menjadi momen yang paling ditunggu-tunggu. Menu buka puasa pun dipersiapkan dengan cermat, mengingat tubuh kita memerlukan asupan nutrisi dan energi setelah berpuasa selama kurang lebih 12 jam.
ADVERTISEMENT
Namun ternyata, tak perlu repot-repot menyiapkan menu buka puasa yang rumit untuk mengganti asupan nutrisi pada tubuh karena sejatinya tubuh memerlukan konsumsi makanan yang mudah untuk dicerna setelah kosong seharian. Salah satunya adalah buah. Selain itu, buah juga mengandung berbagai vitamin dan zat yang bermanfaat bagi tubuh sehingga baik untuk dikonsumsi saat buka puasa.
Lantas, apa saja jenis buah yang disarankan untuk dikonsumsi saat berbuka puasa? Berikut rangkumannya:
1. Kurma
Ilustrasi kurma (Foto: Dok Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kurma (Foto: Dok Pixabay)
Nampaknya sudah menjadi rahasia umum bila kurma memiliki berbagai vitamin yang sangat baik bagi tubuh. Selain itu, kandungan gula pada kurma dapat mengganti kadar gula tubuh yang berkurang setelah berpuasa. Dan, kurma juga mengandung karbohidrat kompleks yang dapat mengembalikan energi pada tubuh.
ADVERTISEMENT
2. Pisang
Ilustrasi pisang. (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pisang. (Foto: Thinkstock)
Mengandung vitamin A, B1, B2, dan C, buah berwarna kuning ini sangat cocok dijadikan sebagai menu buka puasa karena dapat mengembalikan kembali energi yang hilang. Selain itu, teksturnya yang lunak membuatnya mudah dicerna sehingga tidak membuat perut 'kaget'.
3. Anggur
Anggur merah (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Anggur merah (Foto: Pixabay)
Selain kandungan air dan seratnya yang tinggi, anggur juga berfungsi untuk mempersiapkan sistem pencernaan pada tubuh sebelum mengkonsumsi jenis makanan yang lebih kompleks. Apalagi, rasanya yang manis mampu mengembalikan cairan dan gula yang hilang selama berpuasa seharian.
4. Apel
Buah apel
zoom-in-whitePerbesar
Buah apel
Seperti anggur, apel juga dapat membantu mempersiapkan sistem pencernaan pada tubuh sebelum menyantap makanan berat selepas berbuka puasa. Tak hanya itu, kandungan serat yang cukup tinggi pada apel juga dapat menjaga kesehatan tubuh dan mengurangi keinginan untuk makan berlebihan saat berbuka puasa.
ADVERTISEMENT
5. Semangka
Semangka sehat untuk jantung (Foto: Dok. Pexels)
zoom-in-whitePerbesar
Semangka sehat untuk jantung (Foto: Dok. Pexels)
Rasa semangka yang segar membuatnya kerap disajikan sebagai menu berbuka puasa. Saat berpuasa, tubuh kita cenderung mengalami dehidrasi, sehingga kandungan air pada semangka yang tinggi dapat membantu mengembalikan cairan dan elektrolit yang berkurang saat berpuasa.