Menjajal Street Food Hasil Asimiliasi Turki dan Jerman di Berlin Döner

29 Maret 2019 15:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
The Berlin Döner. Foto: Toshiko/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
The Berlin Döner. Foto: Toshiko/kumparan
ADVERTISEMENT
Sama seperti Indonesia, kuliner Jerman juga mendapatkan banyak pengaruh dari para imigran negara lain. Salah satunya adalah dua imigran Turki yang membawa döner kebab yang kemudian kini jadi street food favorit di Jerman.
ADVERTISEMENT
Negara yang juga terkenal dengan bratwurst-nya ini mulai mengenal döner kebab sekitar tahun 1970an. Bahkan, data Association of Turkish Döner Producers in Europe (ATDiD) pernah mengungkap bahwa ada 40.000 gerai kebab di seluruh Jerman. Kedai-kedai ini menghabiskan 400 ton daging setiap harinya.
Nah, beberapa waktu lalu, kumparan mencicipi Berlin Döner, sebuah gerai yang menjual döner kebab khas Jerman dengan rasa yang autentik. Di sini kamu bisa menikmati sajian ini dalam tiga jenis; dengan roti asal Turki, kentang, atau wrap.
Grilled chicken untuk menu Berlin Döner. Foto: Toshiko/kumparan
Menu yang kami coba adalah The Berlin Box (Rp 60 ribu) yang jadi signature dish mereka. Dalam sajian tersebut kamu akan menemukan potongan ayam panggang yang sungguh kaya bumbu dengan aneka sayuran seperti selada, wortel, kol ungu, mentimun, red onion, serta jalapeno. Kemudian side dish-nya adalah kentang goreng yang juga dibumbui sempurna. Sangat mengenyangkan!
The Berlin Box. Foto: Toshiko/kumparan
Bila kamu tidak ingin kentang goreng, kamu bisa mencoba The Berlin Döner (Rp 60 ribu) dengan roti Turki yang menggoda. Sementara itu, buat yang ingin makan dengan ringkas, bisa coba versi wrap-nya, the dürüm (Rp 40 ribu). Berlin Döner juga ramah untuk kamu yang vegetarian, karena ada menu the pita falafel (Rp 45 ribu) untuk kamu yang tidak makan daging.
Bahan-bahan di Berlin Döner. Foto: Toshiko/kumparan
Selain dagingnya yang gurih dan berbumbu, peranan saus spesial dalam semua hidangan di tempat ini sangatlah penting. Mereka menyajikan empat pilihan saus; seperti garlic, yoghurt, hot, dan super hot. Favorit kami jelas garlic sauce-nya. Makin nikmat bila kamu menambahkan ekstra feta cheese.
ADVERTISEMENT
Nah, buat kamu yang suka döner kebab, Berlin Döner patut kamu coba karena baik porsi dan rasanya; benar-benar seperti döner yang bisa kamu temukan di jalan-jalan kota Berlin. Bahkan, bila kamu tidak kehabisan, kamu bisa mencicipi currywurst yang juga jadi jajanan khas di Jerman.
Berlin Döner
Alamat: Plaza Festival Kuningan dan FX Sudirman