Pizza Marzano Resmi Miliki Label Halal dari MUI

20 November 2018 13:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pizza Marzano halal (Foto: Kartika Pamujiningtyas/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Pizza Marzano halal (Foto: Kartika Pamujiningtyas/kumparan)
ADVERTISEMENT
Label halal pada suatu produk merupakan hal yang wajib diperhatikan oleh umat Muslim, tak terkecuali saat memilih makanan yang akan disantap. Apalagi Indonesia merupakan salah satu negara dengan mayoritas penduduk beragama Islam.
ADVERTISEMENT
Menambah daftar panjang franchise berlabel halal, Pizza Marzano asal London, Inggris, ini akhirnya mendapat sertifikasi halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI). Penyerahan sertifikat halal ini diberikan oleh Direktur LPPOM MUI, Lukmanul Hakim, kepada Direktur PT Mitra Boga Adiperkasa selaku pengelola Pizza Marzado, Anthony Cottan, pada Senin (19/11) di Pizza Marzano Pondok Indah Mall 2, Jakarta Selatan.
“Proses sertifikasi halal ini bisa dikatakan cukup panjang karena dimulai sejak April 2018. Mulai training, pendaftaran bahan baku, hingga audit yang dilakukan bulan September di 17 store Pizza Marzano,” ujar Marketing Manager Pizza Marzano, Ruth Viona Tobing, saat ditemui kumparanFOOD di Pizza Marzano Pondok Indah Mall 2.
Telah resmi menyandang status sebagai restoran halal kini pengunjung tak akan menemukan menu-menu yang non halal seperti bir atau wine yang dulu sempat tersedia di franchise ini. Sedangkan untuk makanannya, Pizza Marzano hanya melakukan perubahan pada proses pra produksi dengan menggandeng pemasok bahan-bahan yang juga bersertifikat halal.
Pizza Marzano halal (Foto: Kartika Pamujiningtyas/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Pizza Marzano halal (Foto: Kartika Pamujiningtyas/kumparan)
Anthony juga menambahkan bahwa sejak dulu Pizza Marzano Indonesia tidak pernah menggunakan bahan non halal pada makanannya, sehingga tidak menimbulkan perubahan berarti pada sajiannya. Baik dari segi kualitas maupun cita rasa beragam menu ala Italia yang ada di franchise tersebut.
ADVERTISEMENT
“Walaupun kami adalah produk dari luar negeri, tapi kami ingin menghargai budaya yang ada di Indonesia. Kami berharap dapat terhubung dengan lebih banyak pelanggan, dan orang-orang dapat merasa nyaman saat makan di Pizza Marzano,” terang Anthony.
“Kami tak menggunakan bacon atau bahan non halal lainnya. Dulu kami menyediakan bir dan wine, tapi kini saatnya mengucapkan selamat tinggal pada wine dan bir, Itu tidak masalah,” tambahnya.
Pizza Marzano halal (Foto: Kartika Pamujiningtyas/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Pizza Marzano halal (Foto: Kartika Pamujiningtyas/kumparan)
Bersamaan dengan peresmian label halal Pizza Marzano, restoran yang memiliki 17 cabang di Jakarta dan Tangerang ini juga meluncurkan 14 menu baru yang bisa pengunjung cicipi. Ada starter seperti polpette al forno atau daging sapi dengan saus bechamel yang disajikan bersama dough ball, vegan giardiniera salad yang segar, pollo verde pizza dengan saus pesto, dan risotto al fungi yang lembut dan gurih.
ADVERTISEMENT
Tak perlu khawatir soal rasanya, perpaduan cita rasa gurih dan creamy yang menjadi ciri khas hidangan Italia masih dapat dirasakan di setiap gigitan sajian ala Pizza Marzano. Sebagai penutup, jangan lupa cicipi juga beragam dessert lembut seperti blackcurrant semifreddo bercita rasa asam manis dan tiramisu dengan cita rasa kopi yang cukup kuat.