Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Ragam Sajian Serba Wortel yang Mudah Dibuat di Rumah
28 Februari 2018 10:00 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:11 WIB
ADVERTISEMENT
Seperti telah kita ketahui, wortel memiliki segudang manfaat yang sangat baik bagi kesehatan. Tinggi akan vitamin A dan C, wortel dipercaya dapat meningkatkan kesehatan mata serta membuat daya tahan tubuh menjadi lebih kuat.
ADVERTISEMENT
Meski mengandung banyak nutrisi, banyak orang terutama anak-anak yang kurang menyukai rasa dari sayur berwarna oranye ini. Rasanya yang sedikit hambar setelah diolah menjadi alasannya.
Jika kamu tak begitu menyukai cita rasa wortel tapi tetap ingin merasakan manfaatnya, maka tak perlu khawatir lagi. Karena, kamu dapat membuat aneka sajian serba wortel dengan rasa yang lezat.
Yuk, langsung intip rekomendasi sajian serba wortel lezat nan menggugah yang telah kumparan (kumparan.com) rangkum di bawah ini:
1. Es Krim Wortel
Es krim wortel dapat menjadi salah satu solusi bagi kamu yang tidak begitu menyukai cita rasa wortel. Dengan tekstur lembut dan rasanya yang segar, cita rasa asli wortel akan sedikit tersamarkan.
ADVERTISEMENT
Cara membuatnya pun mudah. Campur susu cair atau krim, jus wortel, jus jeruk, dan sedikit gula lalu bekukan di dalam lemari pendingin. Agar semakin nikmat, kamu dapat mengkombinasikannya dengan potongan stroberi segar atau chocochips untuk memperkaya tekstur.
2. Carrot Cupcake
Tak hanya lezat dibuat es krim, sajian cupcake bercampur parutan wortel juga tak kalah nikmatnya. Cukup tambahkan parutan wortel segar ke dalam adonan cupcake, sajian kue berbentuk mini akan terlihat lebih cantik dengan warnanya yang kuning kecoklatan. Selain itu, tekstur wortel yang renyah menimbulkan sensasi unik saat menyantap cupcake.
Sajikan carrot cupcake bersama whipped cream yang manis dan lembut. Dijamin inovasi cupcake ini akan membuatmu ketagihan.
ADVERTISEMENT
3. Carrot Mac and Cheese
Ingin menyantap mac and cheese yang lebih bergizi? Kamu dapat mengkombinasikannya dengan wortel yang kaya nutrisi. Cukup campur wortel rebus yang telah dihaluskan ke dalam rebusan susu dan keju, masak hingga saus mengental.
Selain lebih sehat, campuran wortel akan menghasilkan warna mac and cheese yang lebih cantik dan menarik untuk disajikan.
4. Sushi
Sushi dengan isian wortel kini tengah digandrungi sebagai alternatif kudapan lezat nan menyehatkan. Dipadukan dengan nasi, irisan timun, kukusan bayam, dan nori, wortel akan membuat tekstur sushi semakin kaya.
Sebelum digulung bersama bahan-bahan sushi lainnya, tumis sebentar wortel bersama garam dan merica agar rasanya lebih gurih. Sushi juga dapat dipadukan dengan irisan telur dadar sebagai sumber protein dan penambah rasa.
ADVERTISEMENT
5. Carrot Lemonade
Saat cuaca terik, paling nikmat meminum segelas lemonade nan segar. Apalagi, jika dipadukan dengan jus wortel, lemonade akan semakin segar dan juga menyehatkan.
Cukup dengan mencampurkan jus jeruk, air perasan lemon, dan sedikit gula, cita rasa lemonade yang asam dan manis akan langsung menyejukkan badan.
6. Keripik wortel
Dengan sedikit modifikasi, wortel dapat menjadi camilan nikmat yang akan menemani waktu bersantai kamu di rumah. Ya, selain disajikan sebagai makanan utama, wortel dapat disulap menjadi keripik yang renyah.
Cara membuatnya sangat mudah, panggang irisan tipis wortel hingga kering dan renyah. Jangan lupa tambahkan taburan garam, merica, dan bubuk cabai agar rasanya semakin nikmat. Perpaduan manisnya wortel dengan pedasnya bubuk cabai akan membuat lidah tak henti bergoyang.
ADVERTISEMENT
7. Carrot Smoothie
Satu lagi olahan wortel nikmat yang dapat kamu buat di rumah. Dipadukan dengan buah-buahan seperti apel, jeruk, atau mangga, carrot smoothie dapat menjadi penyegar di kala udara panas melanda.
Blender wortel, jus jeruk, dan mangga hingga halus dan mengental. Agar lebih nikmat, bekukan potongan wortel dan buah lainnya sebelum dihaluskan. Selamat mencoba!