Rekomendasi Makanan untuk Tiap Zodiak, Tanggal 16 - 22 September 2019

16 September 2019 20:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Buah Beri Foto: Shutterstock/LanaSweet
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Buah Beri Foto: Shutterstock/LanaSweet
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Memasuki pertengahan bulan September, kondisi kesehatan tiap-tiap zodiak berada di tingkat yang cukup stabil. Masalah kesehatan yang muncul cukup sepele dan bisa diatasi.
ADVERTISEMENT
Sebagian besar gangguan ini akan lebih banyak terjadi di bagian pencernaan dan mental, sehingga disarankan untuk mengonsumsi makanan yang kaya antioksidan dan vitamin B. Berikut telah kumparan rangkum rekomendasi makanan bagi tiap zodiak di periode 16 - 22 September 2019:
1. Aries
Selada Romaine. Foto: REUTERS/Chris Helgren
Minggu ini, kesehatanmu bisa dibilang cukup stabil. Tapi, tetap jaga pola makanmu agar terhindar dari masalah perut dan pencernaan.
Tekanan stres juga akan tampaknya akan menghantuimu. Supaya tetap tenang dan rileks, perbanyak asupan sayuran hijau seperti bayam, pakcoy, hingga selada. Sederet sayuran ini merupakan sumber vitamin B folat yang bisa menurunkan rasa stres dan tertekan.
2. Taurus
Teh jahe Foto: Shutter Stock
Sepanjang minggu ini, keinginanmu untuk menjaga kesehatan dan melakukan olahraga rutin akan meningkat. Namun, sakit kepala yang muncul berulang kali sepertinya akan sedikit mengganggu aktivitasmu.
ADVERTISEMENT
Tak heran, kondisi ini membuatmu agak sulit mengontrol emosi dan jadi mudah marah. Coba, deh, sesap air jahe atau minum teh jahe hangat. Selain aromanya yang menenangkan syaraf, rempah yang satu ini juga dapat meredakan sakit kepala dan melawan migrain.
3. Gemini
Pecel semanggi Foto: Toshiko/Kumparan
Tuntutan untuk bekerja hingga larut malam memang memicu keinginan untuk makan makanan yang kurang sehat seperti junk food. Apalagi, kalau tekanan dan stres sedang mendera.
Daripada terus menerus makan junk food, sebaiknya ganti menu makananmu dengan pilihan yang lebih sehat. Kalau enggak mau ribet dan mahal, banyak juga kok makanan Indonesia yang kaya nutrisi.
Misalnya saja, gado-gado, pecel, atau karedok. Perut kenyang, hati senang, tubuh pun tetap bugar.
ADVERTISEMENT
4. Cancer
Ilustrasi jus kale Foto: Pixabay
Dear Cancer, minggu ketiga di bulan September ini akan jadi saat tepat untuk memulihkan diri dari berbagai masalah kesehatan yang mengganggumu minggu lalu. Selalu luangkan waktu untuk rehat sejenak dari kesibukan sehari-hari agar terhindar dari stres.
Supaya kesehatan mental dan fisik tetap stabil, mungkin kamu bisa melakukan meditasi atau yoga di sela-sela waktu luang. Konsumsi jus yang terdiri dari campuran kurma, parsley, bayam, blueberry, susu almond, dan segelas air yang bisa meningkatkan konsentrasimu saat meditasi.
5. Leo
air lemon Foto: Shutterstock
Sepertinya si zodiak Leo harus menjaga pola makan, deh! Soalnya masalah kesehatan yang berhubungan dengan perut dan pencernaan akan muncul sewaktu-waktu di minggu ini.
Untuk mencegahnya, mungkin kamu bisa mengonsumsi air hangat yang dicampur lemon di pagi hari. Minuman ini dipercaya bisa mendetoks tubuh serta melancarkan pencernaan.
ADVERTISEMENT
6. Virgo
Air putih. Foto: Thinkstock
Kesibukan dan padatnya aktivitas sepertinya masih akan jadi makananmu sehari-hari, Virgo. Hati-hati, terlalu sibuk bekerja atau beraktivitas bisa menimbulkan sakit kepala dan sakit pinggang, apalagi kalau kamu tak segera mengubah gaya hidup jadi lebih sehat.
Penuhilah asupan nutrisimu dengan selalu mengonsumsi buah-buahan dan sayuran setiap hari. Dan yang terpenting, jangan sampai lupa minum air putih, ya.
7. Libra
Ilustrasi bawang putih Foto: Shutter Stock
Tingkat kesehatanmu memang sedang prima, tapi jangan sampai malah membuatmu makan sembarangan. Hindari menyantap junk food dan makanan berminyak.
Selain itu, peluang untuk terkena flu juga cukup tinggi bila kesehatanmu tak diperhatikan dengan baik. Tingkatkan sistem imun tubuh dengan mengonsumsi bawang putih. Kandungan antioksidannya efektif menghalau radikal bebas dan bisa mencegah terinfeksinya tubuh dari berbagai penyakit.
ADVERTISEMENT
8. Scorpio
Ilustrasi brokoli Foto: Pixabay
Meski tak ada tanda-tanda gangguan kesehatan yang terlihat, tapi jangan sampai kamu lupa untuk merawat diri sendiri, ya. Paparan debu dan perubahan cuaca bisa mempengaruhi tingkat kesehatanmu.
Untuk itu, selalu terapkan pola makan sehat dan hindari junk food. Salah satu sayuran yang disarankan adalah brokoli. Sayuran hijau ini mengandung vitamin C dan glutathion sebagai antioksidan yang berfungsi membentengi tubuh dari berbagai penyakit.
9. Sagittarius
Sajikan telur rebus yang betul-betul matang untuk anak Foto: Shutterstock
Minggu ini jadi saat yang tepat buatmu untuk menghilangkan kebiasaan makan yang buruk dan beralih ke pola makan yang lebih sehat.
Tingkat kesehatanmu cukup baik, hanya saja akan muncul beberapa kesehatan di bagian sistem syaraf, mata, telinga, tenggorokan, dan pundak. Perbanyak konsumsi makanan yang kaya akan vitamin B seperti telur untuk memelihara kesehatan syaraf.
ADVERTISEMENT
10. Capricorn
greek yoghurt Foto: Shutter Stock
Jadwalmu mungkin masih akan tetap dipadati oleh berbagai agenda di minggu ini, tapi hal itu tak akan mengganggu kesehatanmu. Malah, tingkat kesehatanmu akan sedikit membaik.
Tetap jaga pola makan dan selalu berpikir positif. Hindari makanan berminyak dan pedas. Agar suasana hati stabil dan tetap fokus, greek yoghurt bisa jadi pilihan untuk sajian sarapan dan camilan sehat. Kandungan kalsiumnya akan membuat otak melepaskan hormon yang membuat kita merasa lebih baik.
11. Aquarius
Menggoreng telur mata sapi Foto: Shutter Stock
Tampaknya tingkat kesehatanmu akan naik turun di minggu ini. Kamu mungkin akan merasa lebih sehat ketimbang minggu lalu, namun di saat yang sama akan merasa tertekan dan lebih sering mengantuk.
Rasa kantuk ini bisa jadi disebabkan karena kurangnya asupan nutrisi dan mineral. Cobalah konsumsi telur sebagai menu sarapan, agar energimu tetap stabil sepanjang hari. Selain itu, telur mengandung vitamin B kolin yang mampu meningkatkan memori verbal maupun visual.
ADVERTISEMENT
12. Pisces
Ilustrasi buah beri Foto: Pixabay
Dear zodiak Pisces, kondisi kesehatanmu sedang berada di tingkat rata-rata, tapi bila tak hati-hati, bukan tak mungkin bila kamu berisiko terkena infeksi virus yang sedang mewabah. Tahan diri untuk tak menyantap makanan yang kurang sehat karena hal itu bisa menimbulkan gangguan kesehatan serius beberapa hari ke depan.
Buah beri bisa jadi pilihan makanan untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Selain itu, kandungan antioksidannya yang tinggi juga bisa mencegah dari penyakit kronis.