Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Rekomendasi Menu Sehat untuk Anak Kos ala Katherine Schwarzenegger
15 Januari 2019 19:28 WIB
Diperbarui 15 Maret 2019 3:49 WIB
ADVERTISEMENT
Bintang film Guardian of Galaxy, Chris Pratt, dikabarkan telah bertunangan dengan Katherine Schwarzenegger. Kabar bahagia tersebut dibagikan oleh sang aktor melalui media sosialnya kemarin (14/1). Dalam postingan tersebut, keduanya tengah berpelukan, dan sebuah cincin berlian tampak menghiasi jari manis Katherine.
ADVERTISEMENT
"Sweet Katherine, aku sangat bahagia kamu berkata iya! Aku sangat senang untuk menikahimu. Bangga bisa memulai hidup dengan penuh keimanan bersamamu. Mari kita mulai!" tulis Pratt dalam postingan Instagramnya tersebut.
Katherine Schwarzenegger sendiri adalah putri dari aktor ternama, Arnold Schwarzenegger. Selain dikenal dengan nama besar ayahnya, Katherine juga merupakan seorang jurnalis dan penulis buku. Tak cuma menulis beberapa buku tentang kisah hidupnya, Katherine memilki sebuah blog yang berisi tips-tips mengenai gaya hidup, tak terkecuali makanan.
Dalam situs web pribadi katherineschwarzenegger.com tersebut, ia kerap membagikan beberapa tips memasak makanan sehat yang mudah dan simpel. Salah satunya adalah resep makanan sehat yang bisa dibuat oleh anak kos. Walau tanpa dapur yang layak, berbagai resep ini hanya memerlukan bahan-bahan dan cara pembuatan yang mudah dan simpel, sehingga membuat pola makan sehat tetap teratur walau tengah disibukkan dengan aktivitas perkuliahan sekalipun.
ADVERTISEMENT
Yuk, intip rekomendasi menu makan sehat untuk anak kos ala Katherine Schwarzenegger berikut ini!
1. Salad apel hijau dengan kacang lentil
Menu sehat berbasis buah-buahan dan sayuran ini sangatlah mudah untuk dibuat, dan bisa kamu santap sebagai bekal makan siang saat sedang beraktivitas. Cukup campurkan potongan buah apel hijau segar dengan quinoa dan kacang lentil untuk mendapatkan sajian penuh nutrisi. Untuk lebih praktisnya, coba gunakan biji quinoa jadi yang dijual di supermarket dan kacang lentil kalengan, sehingga kamu tak perlu lagi memasaknya dengan kompor. Jangan lupa untuk mencuci kacangnya terlebih dahulu, ya!
2. Sandwich vegan isi telur dan salad
Sandwich telur versi vegan ini menggunakan tahu yang dihaluskan sebagai pengganti protein hewani tersebut. Tangkupkan dua buah roti gandum, dan isi dengan 'telur vegan' serta berbagai jenis sayuran seperti selada, bawang bombay, hingga tomat. Kombinasi berbagai bahan tersebut akan memberikan asupan serat dan karbohidrat kompleks yang bisa membuatmu tetap kenyang dan berenergi saat harus beraktivitas.
ADVERTISEMENT
3. Oatmeal beri
Punya jadwal kelas atau pekerjaan yang mengharuskanmu untuk berangkat pagi? Jangan sampai hal ini membuatmu melewatkan sarapan, ya. Kamu bisa kok menyiapkan overnight oatmel di malam sebelumnya, lalu menyimpannya di dalam kulkas untuk sarapan cepat di pagi hari.
Selain mencampurkan jus beri dengan oat, kamu juga bisa menggantinya dengan susu almond, susu kelapa, atau jenis minuman lainnya sesuai selera. Mudah dan bergizi, bukan?
4. Smoothies sayuran
Merasa letih dan jenuh setelah seharian beraktivitas? Segarkan kembali dirimu dengan jus sayuran yang menyegarkan dan kaya akan gizi. Blender berbagai sayuran hijau yang kamu suka untuk mendapatkan efek relaksasi otot. Selain itu, bahan-bahan tersebut juga memiliki manfaat antiinflamasi yang baik bagi kinerja otak.
ADVERTISEMENT
5. Puding cokelat dengan selai kacang dan biji chia
Ingin makan makanan yang manis namun tetap sehat? Kamu bisa mencoba membuat puding nikmat yang satu ini. Caranya, campurkan bubuk kakao, sirup maple, bubuk kayu manis, garam, dan vanila, lalu kocok hingga tercampur merata. Tambahkan sedikit demi sedikit susu dairy free sambil terus mengocok adonan hingga konsistensinya berubah menjadi pasta. Kemudian, masukkan biji chia dan campur rata sambil terus diaduk.
Simpan di dalam kulkas selama tiga hingga lima jam, hingga teksturnya berbentuk seperti puding. Agar rasanya makin lezat, kamu juga bisa menambahkan potongan buah, granola, atau siraman selai kacang sebagai topping.