Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Resep Masakan: Karedok Khas Sunda yang Segar Menyehatkan
6 November 2018 8:05 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:05 WIB
ADVERTISEMENT
Kata siapa makan sehat harus mahal? Ternyata resep masakan sehat dan lezat juga mudah dijumpai di Indonesia, lho.
ADVERTISEMENT
Salah satunya karedok yang berasal dari Jawa Barat. Terbuat dari berbagai jenis sayur segar seperti kubis, kacang panjang, timun, dan taoge, karedok mengandung berbagai vitamin dan nutrisi yang sangat bermanfaat bagi kesehatan. Ditambah siraman saus kacang gurih bertekstur lembut, karedok sangat cocok disajikan sebagai menu makan siang yang rendah lemak namun tetap lezat saat disantap.
Penasaran bagaimana membuatnya? Berikut kumparanFOOD sajikan resep masakan karedok khas Sunda yang mudah untuk menu makan siang di rumah.
Bahan-bahan:
1/2 buah kubis ukuran sedang
200 gram kacang panjang
1 buah timun ukuran sedang
100 gram taoge
25 gram daun kemangi
Bumbu kacang:
100 gram kacang tanah
1 buah jeruk limau
ADVERTISEMENT
1 ruas kencur (1 cm)
2 siung bawang putih
3 sdm gula merah
2 sdm air asam
4 buah cabai merah
1 sdt garam
1/2 sdt terasi, sangrai sebentar
Air matang, secukupnya
Minyak goreng, secukupnya
Pelengkap:
Kerupuk mi
Bawang goreng
Nasi atau ketupat
Cara membuat:
1. Goreng kacang tanah dengan minyak panas hingga berwarna kecokelatan, tiriskan.
2. Cuci bersih semua sayur dan cacah hingga halus, tiriskan.
3. Uleg cabai merah, bawang putih, gula merah, dan garam hingga halus dan teksturnya agak lengket.
4. Tambahkan kacang goreng dan air jeruk limau lalu uleg kembali hingga lembut. Beri sedikit air matang dan air asam agar tekstur kacang lebih cair.
ADVERTISEMENT
5. Masukkan irisan sayur dan kemangi ke dalam bumbu kacang, lalu aduk hingga tercampur rata.
6. Sajikan segera bersama pelengkapnya.
Selamat mencoba resep masakan khas Sunda yang menyegarkan ini!