Selain Saffron, Ini 4 Rempah untuk Kecantikan Kulit

14 Agustus 2019 11:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rempah-rempah. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Rempah-rempah. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Belakangan ini saffron makin banyak dilirik masyarakat Indonesia. Rempah-rempah yang berasal dari bunga Crocus sativus ini dipercaya memiliki banyak manfaat kesehatan, salah satunya untuk kecantikan kulit.
ADVERTISEMENT
Melansir kumparanWOMAN, rempah termahal di dunia ini punya beragam manfaat bagi kecantikan kulit. Seperti mencerahkan kulit kusam, mengatasi bekas jerawat, hingga lingkaran hitam di sekitar mata.
Ternyata selain saffron, ada juga jenis rempah-rempah lain yang punya beragam manfaat bagi kesehatan dan kecantikan kulit. Apa saja?
1. Kayu manis
Kayu manis Foto: Shutter Stock
Kayu manis dikenal memiliki aroma serta cita rasa yang khas. Karena itulah, rempah ini sering ditambahan dalam kue, masakan, atau minuman.
Selain bisa menambah cita rasa makanan, kayu manis ternyata juga bisa membuat kulit bersinar. Hal ini, karena kandungan antioksidan yang ada di dalamnya.
"Kayu manis memiliki antioksidan yang lebih tinggi dari blueberry," kata ahli gizi sekaligus penulis The O2 Diet, Keri Glassman.
ADVERTISEMENT
Jika bingung bagaimana cara mengolahnya? Kamu bisa menaburkan setengah sendok teh kayu manis ke dalam bubuk kopi sebagai penambah aroma.
2. Kunyit
Ilustrasi Susu Kunyit Foto: Shutterstock/Alphonsine Sabine
Kunyit merupakan penyedap sekaligus pewarna alami makanan, yang bisa dengan mudah ditemui di beberapa negara Asia Tenggara dan Asia Selatan.
Selain sering digunakan sebagai bumbu masakan, kunyit juga sering digunakan untuk produk-produk kecantikan. Hal ini, karena kandungan kurkumin yang ada dalam kunyit.
Menurut sebuah penelitian, kurkumin bisa membantu melawan melanoma atau kanker kulit.
"Dalam hal ini, kurkumin menghambat proses angiogenesis atau pembentukan pembuluh darah baru dalam tubuh manusia, dan menjadi proses alamiah yang berperan penting dalam penyembuhan luka dan reproduksi," kata Susan Blum, praktisi medis di Blum Center for Health.
ADVERTISEMENT
Kamu bisa mengolah rempah ini menjadi susu kunyit. Di India, minuman ini cukup populer dan biasanya dijadikan obat. Kamu bisa mencampurkan susu dengan kunyit dan rempah lain.
3. Chamomile
Ilustrasi Teh Chamomile Foto: Pixabay
Dikenal karena efeknya yang bisa menenangkan dan merangsang tidur, chamomile memiliki sifat anti-inflamasi untuk menenangkan kulit sensitif.
"Chamomile adalah anti-inflamasi alami. Ia bisa mengurangi kemerahan, gatal, dan pembengkakan," Jessica Wu, MD, profesor klinis dermatologi di sekolah kedokteran Universitas Southern California .
Untuk bisa mendapatkan khasiatnya, kamu bisa meminum rendaman teh chamomile atau mengoleskannya di atas kulit yang teriritasi.
4. Jahe
Jahe untuk mencegah pembekuan darah Foto: Dok.pixabay
Jahe telah lama dikenal memiliki segudang manfaat. Mulai dari menghangatkan badan, meredakan flu, hingga obat pereda nyeri.
Selain itu, tanaman rimpang yang satu ini juga punya banyak manfaat untuk kecantikan kulit, lho. Menurut penelitian yang diterbitkan pada 2014, jahe dibandingkan dengan obat karena memiliki efek penghilang rasa sakit.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, ekstrak jahe juga memiliki sifat anti-inflamasi yang membantu meredakan jerawat dan peradangan.
Salah satu cara paling mudah menyajikan jahe adalah direbus hingga keluar sari-sarinya.