Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.87.1
Tips Membuat Es krim ala Rumahan yang Lembut dan Lezat
4 Agustus 2018 10:14 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:07 WIB
ADVERTISEMENT
Siapa yang tergiur oleh es krim ?
Terbuat dari campuran susu yang diberi aneka rasa, teksturnya yang lembut dan begitu creamy saat disantap mampu membuat siapa pun ketagihan. Ditambah dengan beragam rasa yang ditawarkan mulai dari cokelat, vanila, kacang, hingga buah-buahan segar, tak heran es krim menjadi salah satu favorit banyak orang terutama anak-anak.
ADVERTISEMENT
Bahkan, kelezatan es krim seringkali menjadi penawar ampuh untuk menyegarkan tenggorokan dan mengusir hawa panas di tubuh.
Biasanya es krim dapat dengan mudah kita jumpai di berbagai toko, restoran, hingga kafe modern. Tapi, ternyata es krim yang terkenal akan rasa manis dan lembut ini juga dapat kita olah sendiri di rumah, lho. Bermodalkan susu atau krim, gula, dan kuning telur yang dikocok hingga mengembang, es krim lezat sudah dapat kamu sajikan untuk keluarga tercinta.
Jadi bagi kamu yang berencana membuat es krim akhir pekan ini, berikut kumparanFOOD rangkum tujuh tips yang dapat dipraktikkan agar cita rasa dan tekstur es krim lebih menggugah. Simak yuk.
1. Gunakan susu full cream
Tekstur lembut dan creamy yang tercecap saat menyantap es krim dihasilkan karena adanya campuran krim dalam proses pembuatannya. Namun bila tak memiliki persediaan krim di rumah, kamu dapat menggantinya dengan susu full cream, yakni susu yang memiliki kandungan lemak mencapai 10 %.
ADVERTISEMENT
Kandungan lemak susu yang cukup banyak ini akan membuat tekstur es krim lebih lembut saat disajikan. Tak hanya itu, lemak susu akan membuat es krim tidak mudah mengeras sehingga tetap lunak meski dibekukan berhari-hari.
2. Kocok kuning telur hingga benar-benar mengembang
Dalam pembuatan es krim, kuning telur seringkali digunakan sebagai emulsifier sehingga tekstur es krim tetap lembut saat dibekukan. Meski begitu, pengolahan kuning telur yang kurang tepat seringkali mempengaruhi cita rasa es krim. Mulai dari aroma amis yang masih tercium hingga butiran kuning telur yang tidak tercampur sempurna sehingga es krim terlihat kurang menggugah.
Untuk menyiasatinya, kamu dapat mengocok kuning telur bersama beberapa sendok gula hingga benar-benar mengembang sebelum dicampur ke dalam adonan es krim. Kocok menggunakan mixer hingga warna kuning telur memucat dan teksturnya berubah kental menyerupai krim. Proses ini akan membuat aroma amis dan rasa khas yang dihasilkan oleh kuning telur tersamarkan.
ADVERTISEMENT
3. Bekukan loyang es krim sebelum digunakan
Saat membuat es krim ala rumahan, seringkali hasil es krim terlihat membeku sempurna di luar namun ternyata masih lembek di bagian dalamnya. Padahal es krim telah disimpan di dalam freezer dalam waktu yang cukup lama.
Agar es krim membeku sempurna, sebaiknya dinginkan terlebih dahulu wadah es krim di dalam freezer selama minimal 24 jam sebelum digunakan. Dengan begitu, suhu dingin wadah akan membuat adonan es krim cepat mengeras hingga ke bagian dalamnya.
4. Bubuhkan perasa saat es krim telah setengah membeku
Agar rasa es krim semakin lezat, tak jarang adonan es krim dikombinasikan dengan beragam perasa makanan mulai dari cokelat, vanilla, hingga buah-buahan. Namun bila kamu menginginkan rasa dan aroma es krim yang lebih kuat, salah satu trik yang dapat dilakukan adalah menambahkan perasa makanan saat es krim setengah membeku.
ADVERTISEMENT
Saat adonan es krim sudah siap, bekukan selama tiga hingga lima jam atau hingga teksturnya agar keras. Kemudian tambahkan beberapa tetes perasa makanan dan kocok adonan es krim hingga rata sebelum dibekukan kembali.
5. Kombinasikan dengan buah atau kacang-kacangan
Kamu dapat menambahkan kismis, choco chips, atau kacang-kacangan pada adonan es krim rasanya semakin kaya. Tambahan bahan-bahan tersebut akan menghasilkan perpaduan tekstur lembut sekaligus renyah yang sangat nikmat saat disantap. Untuk es krim bercita rasa buah, kamu juga dapat memperkuat rasa buahnya dengan menambahkan potongan buah-buahan atau pure buah ke dalam adonan es krim.
6. Tutup wadah es krim dengan plastik wrap atau alumunium foil
Saat disimpan di dalam di dalam freezer, kristal-kristal es seringkali muncul dan membuat tekstur es krim menjadi lebih keras sehngga kurang creamy. Untuk menyiasatinya, kamu dapat menutupi permukaan wadah es krim dengan plastik wrap atau alumunium foil sebelum dibekukan.
ADVERTISEMENT
Selain memperkecil risiko munculnya kristal es yang keras di permukaan es krim, plastic wrap atau alumunium foil akan menjaga kelembutan es krim meski disimpan di dalam freezer selama berhari-hari.
7. Bekukan adonan dasar sebelum dikocok
Ingin hasil jadi es krim buatanmu lebih lembut? Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah mengulang proses pembekuan dan pengocokan adonan sebanyak beberapa kali. Saat adonan es krim mulai membeku, kocok kembali adonan menggunakan mixer hingga teksturnya mengental lalu bekukan hingga teksturnya mengeras.
Lakukan proses tersebut sebanyak satu hingga dua kali, dan es krim buatanmu pun akan lebih lembut dan creamy saat disajikan.
Selamat mencoba tips membuat es krim yang lembut ini ya.
ADVERTISEMENT