Tips Menghilangkan Bau Amis Telur yang Menempel di Peralatan Masak

2 November 2018 14:49 WIB
·
waktu baca 2 menit
clock
Diperbarui 16 Maret 2022 11:14 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Bau Amis Telur Pada di Wajan (Foto: Shutterstock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Bau Amis Telur Pada di Wajan (Foto: Shutterstock)
ADVERTISEMENT
Telur memiliki bau amis yang cukup kuat jika menempel di tangan, lantai, hingga peralatan masak. Bahkan, bau amis tersebut mungkin saja masih tercium meski sudah dicuci dengan cairan pewangi khusus.
ADVERTISEMENT
Bagi sebagian orang bau amis telur dianggap mengganggu. Namun kini kamu tak perlu khawatir, soalnya ada beberapa tips untuk menghilangkan bau amis telur yang menempel di peralatan masak. Apa saja ya kira-kira? Simak ulasannya seperti dikutip dari Times of India berikut ini.
1. Air perasan lemon
Ilustrasi memeras lemon (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi memeras lemon (Foto: Thinkstock)
Air perasan lemon dinilai mampu menghilangkan bau amis yang menempel pada peralatan masak. Caranya, tuang air perasan jeruk lemon atau jeruk nipis pada peralatan masak, lalu biarkan beberapa menit dan bilas dengan air hingga bersih.
Selain bisa menghilangkan bau amis, ternyata air perasan lemon juga bisa memberi aroma fresh pada peralatan masak.
2. Cuka
Ilustrasi cuka (Foto: Shutter Stock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cuka (Foto: Shutter Stock)
Jika tak memiliki air perasan jeruk lemon, kamu bisa menggantinya dengan bahan lain seperti cuka. Ya, bahan ini dinilai mampu menghilangkan bau amis telur karena kandungannya yang sangat kuat. Jika tak percaya, tuangkan cuka di atas peralatan masak, lalu diamkan beberapa menit dan bilas menggunakan sabun pencuci piring dan air hingga bersih.
ADVERTISEMENT
3. Kopi
Ilustrasi kopi (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kopi (Foto: Thinkstock)
Kamu juga bisa menggunakan bubuk kopi untuk menghilangkan bau amis telur yang menempel di peralatan masak. Caranya, campurkan bubuk kopi ke dalam air, lalu gosok dan bersihkan peralatan masak tersebut dengan air kopi. Biarkan hingga 5 menit, lalu bilas dengan air dingin dan keringkan.
4. Garam
Ilustrasi garam. (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi garam. (Foto: Thinkstock)
Menurut para ahli, garam merupakan bahan alami yang bisa menyerap bau atau aroma yang menempel pada alat-alat masak. Untuk menghilangkan bau amis telur, kamu bisa gosok peralatan masak kamu dengan garam dan biarkan mengendap selama 5-7 menit. Setelah itu, cuci peralatan masak tersebut seperti biasa sebelum disimpan kembali.
5. Baking soda
Ilustrasi Masker Baking Soda. (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Masker Baking Soda. (Foto: Thinkstock)
Baking soda dianggap sebagai bahan dapur yang paling serbaguna. Selain biasa digunakan untuk membuat kue, ternyata baking soda juga bisa menghilangkan bau amis telur pada peralatan masak. Caranya, ambilah wadah atau tempat yang cukup besar, lalu tambahkan air dan 2 sendok makan baking soda. Setelah itu masukkan peralatan masak yang ingin kamu berishkan ke dalam wadah tersebut, diamkan selama 15 menit. Jika sudah, cuci peralatan masak dengan sabun pencuci piring dan bilas hingga bersih.
ADVERTISEMENT