news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Video: Nyicip Roti John Viral di Jakarta Seharga Rp 40 Ribu

19 September 2018 12:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Saat Setangkup Roti John Dimasukkan ke dalam Telur (Foto: Retno Wulandhari Handini/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Saat Setangkup Roti John Dimasukkan ke dalam Telur (Foto: Retno Wulandhari Handini/kumparan)
ADVERTISEMENT
Bagi kamu warga Jakarta dan sekitarnya, kini tak perlu jauh-jauh pergi ke Surabaya untuk mencicipi roti yang sedang viral. Soalnya, kedai roti yang bernama Roti John Surabaya itu sekarang hadir di Jakarta.
ADVERTISEMENT
Ternyata, ada alasan tersendiri kenapa kedai Roti John Surabaya buka di Jakarta. Salah satunya, karena pasar Jakarta lebih besar dari Surabaya.
“Terus kenapa tempatnya di sini (Pluit), karena menurut aku kawasan ini cukup rame banget dan jalurnya cuma satu arah doang,” ungkap Robert pemilik Roti John Surabaya cabang Jakarta, kepada kumparanFOOD, pekan lalu.
Roti John Surabaya Cabang Jakarta (Foto: Retno Wulandhari Handini/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Roti John Surabaya Cabang Jakarta (Foto: Retno Wulandhari Handini/kumparan)
Beralamat di Jalan Muara Karang No. 283, Pluit, Jakarta Utara, kedai roti yang sudah buka sejak 3 minggu lalu itu menawarkan beragam menu roti dari mulai asin hingga manis dengan aneka pilihan topping, seperti keju, telur, daging sapi, sosis, hingga smoked beef.
Menu Roti John Surabaya: Monster John (Foto: Retno Wulandhari Handini/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Menu Roti John Surabaya: Monster John (Foto: Retno Wulandhari Handini/kumparan)
Karena penasaran, kumparanFOOD pun mengujungi kedai Roti John Surabaya cabang Jakarta. Saat tiba di sana, kumparanFOOD melihat kumpulan para penunjung yang sedang mengantre untuk mendapatkan seporsi roti yang sedang viral itu. Di sana, kumparanFOOD memesan roti john asin yang diberi nama Monster John (Rp 40 ribu) dan roti john manis yang diberi nama Jenny (Rp 30 ribu). Tak hanya itu, kumparanFOOD pun berkesempatan mencicipi menu baru yang belum dirilis oleh mereka dan bahkan belum ada di kedai Roti John Surabaya. Menu itu diberi nama Super Monster John.
ADVERTISEMENT
Menu Roti John Surabaya: Jenny (Foto: Retno Wulandhari Handini/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Menu Roti John Surabaya: Jenny (Foto: Retno Wulandhari Handini/kumparan)
Ingin tahu seperti apa rasa roti viral seharga Rp 40 ribu itu? Apakah rasanya sebanding dengan perjuangan menunggunya? Simak review lengkapnya dalam video di atas!
Roti John Surabaya Cabang Jakarta
Alamat: Jl. Muara Karang Raya No. 283, RT 1/RW 8, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara. 14450.
Jam buka: 17.00 - Malam
Telepon: 0815-5019-393