Ahmad Dhani Rahasiakan Pembuatan Album Musik Terbarunya dari Keluarga

16 April 2019 10:26 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ahmad Dhani. Foto: Munady Widjaja
zoom-in-whitePerbesar
Ahmad Dhani. Foto: Munady Widjaja
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Musisi Ahmad Dhani saat ini tengah menjalani proses hukum terkait kasus ujaran kebencian yang menjeratnya. Namun, hal tersebut tak menghalanginya untuk berkarya.
ADVERTISEMENT
Baru-baru ini Dhani merilis album fisik terbarunya berjudul 'Ahmad Dhani Indonesian Song Book Volume 1'. Proses pembuatan album tersebut rupanya dilakukan secara diam-diam.
Putra bungsu Dhani, Abdul Qodir Jaelani, yang turut dilibatkan dalam salah satu video klip lagu di album tersebut, bahkan tak mengetahui pembuatan lagu itu. Dul bahkan terkejut saat tahu video klipnya muncul dalam album fisik.
Dul Jaelani Foto: Aria Pradana/kumparan
“Ya memang saya terlibat dalam video klip yang judulnya 'Ada Kamu', saya enggak tahu demi Allah. Saya enggak tahu itu akan dirilis menjadi 'Indonesian Song Book'," ucap Dul ketika ditemui di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Senin (15/4).
"Saya kira itu hanya sekadar YouTube digital atau apa, tapi ternyata itu dirangkum menjadi satu yaitu album, saya cukup kaget,” sambungnya.
ADVERTISEMENT
Menurut Dul, Ahmad Dhani tak pernah membicarakan soal proses pembuatan album tersebut. Ia merasa sang ayah memang sengaja menyembunyikan produksi album itu.
“Jadi saya enggak tahu akan ada 'Song Book', baru tahu akhir-akhir ini, setelah saya melihat ayah bertemu dengan Erix Soekamti. Sepertinya ada sesuatu yang amazing, ternyata ketahuanlah baru-baru ini, ternyata mau rilis album,” tuturnya.
Dul menuturkan bahwa album ini juga merupakan momen kembalinya sang ayah terjun ke industri musik Tanah Air.
“Insyaallah ini comeback-nya ayah saya sebagai musisi, dan saya sebagai musisi juga mendoakan yang terbaik. Terserah ayah saya mau jadi musisi atau politikus, saya support,” kata Dul.
Album tersebut terdiri dari 15 lagu lama yang diaransemen ulang oleh Dhani. Menurut Dul, kini sang ayah lebih suka mengaransemen ulang lagu lama dibandingkan merilis lagu baru. Namun sebagai penggemar berat ayahnya, Dul memahami minat sang ayah yang sudah tak lagi di jalur musik.
ADVERTISEMENT
“Saya sebagai fans Ahmad Dhani juga sedikit, 'Kok enggak bikin lagu baru ya?' Mungkin itu ayah saya di musik sudah tidak sepenuh hati untuk apa, sedangkan ayah saya sepenuh hati di politik. Yasudah, saya sebagai anak selalu men-support apapun keputusan kedua orang tua saya,” tukasnya.
Al Ghazali. Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan
Sementara itu, Al Ghazali putra sulung Dhani juga dilibatkan dalam album tersebut. Al bahkan turut menyumbangkan suaranya dalam salah satu lagu di album itu. Reaksi yang sama dengan Dul, dia tak pernah menyangka lagu tersebut masuk dalam album terbaru ayahnya.
“Lagu ini dibuat lebih dua tahun,” ucap Al dalam kesempatan yang sama.
Dalam album tersebut, terdapat sebuah CD, lirik lagu, buku dan kaus. Al sangat penasaran dengan isi dari buku yang ditulis ayahnya itu. Apalagi dalam buku tersebut juga berisikan dokumentasi mengenai perjalanan hidup sang ayah.
ADVERTISEMENT
“Ayah suka banget hobi dokumentasi dari dulu. Setiap tahun ada foto-foto. Makanya dikumpulin di sini. Banyak foto yang orang-orang enggak tahu. Buku ini unik,” pungkasnya.
Album 'Song Book' tersebut dijual dengan harga Rp 350 ribu. Album itu juga bisa didapatkan di www.belialbumfisik.com.