Andien Berbagi Hal Romantis di Ramadhan Jazz Festival 2018

27 Mei 2018 3:52 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Andien di Ramadhan Jazz Festival (Foto: Munady Widjaja/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Andien di Ramadhan Jazz Festival (Foto: Munady Widjaja/kumparan)
ADVERTISEMENT
Andien menjadi salah satu bintang tamu dalam Ramadhan Jazz Festival 2018 yang digelar di Masjid Cut Meutia, Jakarta Pusat, Sabtu (26/5) malam. Kemunculannya di panggung langsung disambut teput tangan dan sorakan riuh penonton.
ADVERTISEMENT
'Assalamualaikum' menjadi persembahan pembuka Andien malam itu. Ia menyanyikan lagu yang dipopulerkan oleh penyanyi lagu religi Opick tersebut dengan gayanya sendiri.
"Senang sekali saya, Andien, pada malam hari ini bisa berada di tengah-tengah semuanya di Ramadhan Jazz Festival. Pertama kali, kalau enggak salah, saya manggung di sini sudah sekian tahun yang lalu," tutur Andien dari atas panggung.
"Yang jelas, saya lihat, dari tahun ke tahun animonya semakin besar. Semoga ini bisa menjadi inspirasi agar terdapat acara-acara sejenis," lanjutnya disambut gegap gempita penonton.
Seakan tak ingin berlama-lama, Andien segera bersiap untuk menyanyikan lagu kedua. Kali ini, ia memilih salah satu lagu hitnya, 'Gemintang'.
"Di bulan Ramadhan, saya jngin banget berbagi hal-hal romantis. Meskipun di atas enggak ada bintang, kita anggap saja banyak bintang," ujar Andien sebelum mulai melantunkan lagu tersebut.
ADVERTISEMENT
Suasana pun sontak menjadi syahdu. Sebagian penonton tampak turut bernyanyi sembari menggoyangkan tubuhnya perlahan mengikuti irama.
Andien di Ramadhan Jazz Festival (Foto: Munady Widjaja/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Andien di Ramadhan Jazz Festival (Foto: Munady Widjaja/kumparan)
Andien tak lupa menyanyikan lagu terbarunya, 'Warna-warna', dalam gelaran tahunan itu. Lagu tersebut merupakan single kelima dari album ketujuhnya, 'Metamorfosa'.
"Ini adalah single saya yang paing baru. Mungkin belum banyak yang tahu," ucap Andien yang kemudian mulai bernyanyi.
Ibu satu anak itu kemudian melanjutkan penampilannya dengan mendendangkan lagu 'Ibu Pertiwi'. Setelahnya, 'Moving On' dipilih Andien sebagai lagu penutup pada aksi panggungnya kala itu.
Andien di Ramadhan Jazz Festival (Foto: Munady Widjaja/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Andien di Ramadhan Jazz Festival (Foto: Munady Widjaja/kumparan)