Bagi Ibnu Jamil, Olahraga adalah Investasi

29 November 2017 16:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ibnu Jamil. (Foto: Munady Widjaja/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ibnu Jamil. (Foto: Munady Widjaja/kumparan)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Aktor dan presenter Ibnu Jamil merupakan seseorang yang amat menggemari olahraga. Lari menjadi salah satu kegiatan olahraga yang digeluti oeh pria berusia 35 tahun itu.
ADVERTISEMENT
Di dalam akun Instagram miliknya @ibnujamilo, presenter bola itu terlihat mengabadikan momen ketika dia sedang berlari.
"Lari cepat, lari pelan, lari jauh, lari dekat... TERSERAH..yang Penting KITA LARI...gooooooooo," tulis Ibnu.
Ketika ditemui di acara Exclusive launch JBL New Line Up di BSD City, Sampora, Tangerang, Banten, Rabu (29/11), Ibnu menyatakan, untuk tahun depan dirinya akan mencoba Triathlon.
“Tahun depan nyoba cabang baru Triathlon, itu gabungan 3 cabang olahraga, yaitu renang, lari, sama sepeda,” kata ayah satu orang anak tersebut.
Ibnu mengikuti Triathlon karena ingin mengukur kemampuan diri. Menang atau kalah bagi dia bukanlah sesuatu yang penting.
Ibnu Jamil Exclusive launch JBL New Line Up (Foto: Adinda Githa/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ibnu Jamil Exclusive launch JBL New Line Up (Foto: Adinda Githa/kumparan)
Pemain film 'Kuntilanak' itu menjelaskan, olahraga bagi dia adalah sarana untuk menyalurkan hobi sekaligus investasi. Dengan berolahraga, ia mengaku tidak mau merepotkan anak dan cucunya di kala tua nanti.
ADVERTISEMENT
"Targetnya entar kalau udah tua, umur 80 enggak mau nyusahin cucu sama anak, masih bisa jalan-jalan ke luar negeri, ke laut, ke gunung. Cucu saya kalau nyari saya pasti akan ada di situ," ucap Ibnu.
Musik menjadi sahabat setia bagi suami Ade Maya itu ketika sedang berolahraga. Bahkan, ia mengibaratkan olahraga tanpa musik sama seperti sayur tanpa buah.
“Saya emang seneng banget olahraga, akhir-akhir ini lagi sering lari, main motor juga. Olahraga tanpa musik tuh kaya sayur tanpa buah, kering," ungkapnya.