Blackpink Jadi Penyemangat Anak Denada Hadapi Kanker

28 Januari 2019 13:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Denada dan Shakira, ketika rambut Shakira masih panjang dan sehat (Foto: Instagram @denadaindonesia)
zoom-in-whitePerbesar
Denada dan Shakira, ketika rambut Shakira masih panjang dan sehat (Foto: Instagram @denadaindonesia)
ADVERTISEMENT
Putri semata wayang Denada, Shakira Aurum, masih berjuang menghadapi penyakit leukimia yang dideritanya sejak beberapa waktu lalu. Saat ini, ia menjalani serangkaian perawatan intensif di salah satu rumah sakit di Singapura.
ADVERTISEMENT
Meski tak mudah, namun Shakira tetap bersemangat menjalani hari-harinya. Apalagi, jika dia mendengarkan musik dari salah satu girlband Kore favoritnya, Blackpink.
Seperti yang terlihat di postingan Instagram Denada, baru-baru ini. Dalam video yang diunggah wanita berusia 40 tahun tersebut, terlihat Shakira sedang asyik berjoget di atas ranjang rumah sakit, sembari mendengar lagu Blackpink yang diputar dari telepon genggam milik ibunya.
Tak hanya itu saja, Shakira juga menggambar para personel Blacpink di secarik kertas, lengkap dengan nama-nama mereka, yaitu Jennie, Jisoo, Lisa, dan Rose.
Denada tentu bahagia melihat sang putri bersemangat saat mendengarkan lagu-lagu Blackpink. Pelantun lagu 'Jogetin Aja' itu mengatakan jika Blackpink tak sekadar jadi penyemangat bagi Shakira, tapi juga para pejuang leukimia lain yang ada di ruangan rumah sakit tersebut.
ADVERTISEMENT
"Lagu-lagu mereka yang jadi semangat, bukan hanya untuk dirinya sendiri, tapi juga untuk pejuang leukimia lain yang kebetulan sekamar dengannya. Dia akan ajak para nurse untuk dansa bersama dia, dan dia akan nyanyikan lagu-lagu mereka untuk menghibur pasien lain," tulis Denada dalam kolom keterangan Instagramnya.
Blackpink (Foto: Instagram @blackpinkofficial)
zoom-in-whitePerbesar
Blackpink (Foto: Instagram @blackpinkofficial)
Jika Shakira sedang tak bersemangat dan tak doyan makan, penyanyi berdarah Batak itu kerap menjadikan Blackpink sebagai 'senjata' andalannya.
"Di saat dia ga mau makan, aku dan @rommyfaesal_94 akan menjadikan Blackpink sebagai senjata rayuan: “Wah, kalau ga mau makan, nanti gimana mau jago nyanyi kaya Jennie? Gimana mau pipinya merona cantik kaya Lisa? Gimana mau tambah tinggi biar kaya Rose? Gimana mau jago dance kaya Jisoo?” Dan ini selalu berhasil. Alhamdulillah," kata Denada.
ADVERTISEMENT
Hanya saja, kebahagiaan Denada itu berubah menjadi rasa sedih dan kecewa saat mengingat dirinya tak bisa mengajak Shakira menyaksikan penampilan Blacpink secara langsung.
"Waktu liat di ig mereka dateng ke Indonesia, liat Ibu-ibu yang membawa anak2 mereka dateng ke konser nya, pakai kostum trus nyanyi dan dansa bersama, happy banget liatnya," ucap pelantun lagu 'Cinta Terbaik' itu.
Anak Denada dirawat karena sakit kanker darah. (Foto: Instagram/@risna_ories )
zoom-in-whitePerbesar
Anak Denada dirawat karena sakit kanker darah. (Foto: Instagram/@risna_ories )
"Tapi aku cuma manusia biasa. Jujur..dalem hati ada sedikit perasaan sedih. (Astaghfirullah). Karena aku tau betapa inginnya Shakira dateng ke konser mereka, untuk bisa liat mereka langsung," lanjutnya.
Dalam waktu dekat ini, Blackpink akan menggelar konser di Singapura, dan Shakira mengetahui kabar tersebut. Ia juga sangat berharap bisa menyaksikan langsung penampilan idolanya itu.
ADVERTISEMENT
Akan tetapi, menurut Denada, tim dokter belum mengizinkan Shakira untuk pergi ke tempat-tempat ramai seperti konser. Denada pun berusaha untuk menguatkan dan meyakinkan Shakira, jika suatu hari nanti mereka pasti bisa menonton langsung penampilan Blackpink.
"Gapapa ya nak..kali ini belum rejeki kita. Next concert, we will be there!! Pakai kostum berdua, joget2 di semua lagu mereka dan nyanyi seeeekenceng2nya sambil pegang glowsticks!!," tutup Denada.