Cathy Sharon dan Kecintaannya pada Kain Batik

15 April 2018 18:30 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cathy Sharon (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Cathy Sharon (Foto: Munady)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tak sedikit selebriti Tanah Air yang menyukai kain batik. Apalagi di era sekarang ini, kain batik dapat dirancang sedemikian rupa sehingga tampak lebih fashionable. Salah satu selebriti Indonesia yang mencintai kain batik adalah Cathy Sharon.
ADVERTISEMENT
Perempuan kelahiran 8 Oktober 1982 ini mendapat kesempatan untuk menjadi muse dalam pagelaran busana Oline Workrobe di seri Fashion Nation XII di Senayan City, Jakarta Pusat, belum lama ini. Ia mengaku sangat bahagia bisa terlibat di acara fashion show tersebut.
"Pada saat saya diajak untuk jadi muse fashion show ini, saya senang sekali. Karena memang rasa cinta saya terhadap batik Indonesia sangat besar sekali," ucapnya dengan bangga.
Cathy Sharon (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Cathy Sharon (Foto: Munady)
Tak hanya sekadar suka saja dengan kain batik, tapi kakak kandung Julie Estelle ini juga mengaku cukup paham dengan batik tulis. Ia mengetahui bagaimana sulitnya para pengrajin batik mengukir motif di atas kain dengan menggunakan canting.
"Proses (pembuatan)nya sangat lama sekali dan sangat detail. Bisa dibilang, saya respect sama pengrajin batik. Karena memang berjam-jam bisa membuat sebuah kain menjadi luar biasa dengan gambar batik mereka," kata Cathy.
Cathy Sharon (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Cathy Sharon (Foto: Munady)
"Menurut saya, itu sangat luar biasa. Memang kita harus menjaga preserve batik Indonesia, supaya ke depan jangan malah pembatik jadi berkurang, tapi jadi makin banyak lagi," imbuhnya.
ADVERTISEMENT
Di akhir perbincangan, mantan VJ MTV ini juga membeberkan kalau dirinya ternyata memiliki koleksi busana batik yang begitu banyak jumlahnya dengan berbagai macam motif.
"Aduh kayaknya (koleksi batik) enggak bisa dihitung, ya. Saya lumayan banyak batik. Mulai dari cap, sampai batik tulis saya juga punya. Berbagai warna saya juga punya. Kebetulan saya suka warna-warna yang soft," tutupnya.