Ketakutan Sherina Ketika Harus Kembali Main Film Layar Lebar

12 Mei 2018 13:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sherina Munaf (Foto: Munady Widjaja/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sherina Munaf (Foto: Munady Widjaja/kumparan)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sherina Munaf awalnya dikenal sebagai penyanyi cilik. Kemudian, ia bermain dalam film musikal ‘Petualangan Sherina’ yang melambungkan namanya di tahun 2000. Kala itu, usianya baru menginjak 10 tahun.
ADVERTISEMENT
Seiring dengan bertambahnya usia, perempuan kelahiran 11 Juni 1990 ini memfokuskan diri pada dunia tarik suara dan pendidikan. Sherina kembali di tahun 2007 dengan merilis album berjudul ‘Primadona’. Terakhir, ia mengeluarkan album berjudul ‘Tuna’ pada tahun 2013.
Setelah lama tak terdengar kabarnya, Sherina kembali ke dunia seni peran di tahun 2018. Ia berperan sebagai Anggini dalam film besutan Angga Dwimas Sasongko berjudul ‘Wiro Sableng’. Sebelum kembali terjun ke film layar lebar, perempuan berusia 27 tahun itu mengaku butuh waktu untuk menenangkan dirinya.
Sherina Munaf (Foto: Munady Widjaja/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sherina Munaf (Foto: Munady Widjaja/kumparan)
“Karena awalnya nervous banget. Nervous itu musuh utama banget, sih. Tapi ini bukan kerja sendiri, tapi solusi yang dikerjakan secara kolektif. Semua menyenangkan dan saling support. Jadi, pada akhirnya masuk syuting, kita jalani saja,” kata Sherina ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat.
ADVERTISEMENT
Pelantun lagu 'Cinta Pertama dan Terakhir' itu mengaku memiliki perasaan yang tak biasa ketika ia dipercaya untuk berperan dalam film action. Padahal, ia sendiri sudah vakum dari dunia akting selama 17 tahun. Ia bahkan merasa takut apakah dirinya mampu menciptakan spontanitas saat syuting berlangsung, seperti apa yang dilakukannya saat masih kecil dulu.
“Aku sebenarnya kangen spontanitas ketika masih kecil, karena ketika masih kecil kita (syuting) seperti bermain. Kita semua di sini memang bekerja, tapi bermain dengan imajinasi, bermain dengan teman-teman. Dan itu akhirnya bikin lumayan takut, 'Bisa enggak ya, gue bermain dengan spontanitas itu, mngembalikan daya imajinasi itu'," jelas Sherina.
Pemain film Wiro Sableng. (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Pemain film Wiro Sableng. (Foto: Munady Widjaja)
"Akhirnya, karena seru, kita juga sudah bounding banget, ya bisa saja main. Sebenernya yang susah buat aku, dia sableng (Wiro), dia gila (Sinto gendeng) seru banget gitu. Sedangkan aku harus stay, harus kontrol emosi gimana biar enggak ketawa, karena mereka lucu banget," lanjutnya.
ADVERTISEMENT
Dalam film yang akan rilis pada bulan Agustus nanti, Sherina beradu akting dengan Vino G. Bastian. Saat pertama kali bertemu dengan pemeran Kasino dalam film ‘Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss!’ ini, ia mengaku minta diajari oleh Vino agar dapat menampilkan yang terbaik.
Setiap hari selama syuting menjadi pengalaman yang menarik untuk Sherina. Meskipun itu adalah momen saat dirinya mengalami cedera. “Itu ketika adegan yang seru banget. Dengan semangat mengggebu, tapi datarannya berbeda, ketika kita latihan, jadi langsung jatuh. Akhirnya sempat down dan itu gimana caranya menyemangati diri, terus dijalanin aja,” cerita Sherina.
Proses syuting film sendiri berjalan selama tiga bulan. Namun jika dihitung dengan proses latihan dan reading, seluruh proses bisa mencapai sembilan bulan. Para pemain selalu menjaga fisik agar tetap kuat dengan cara latihan core seperti plank, selama enam bulan pertama.
ADVERTISEMENT
Sebelum bermain dalam film ini, ternyata Sherina pernah mendapat tawaran bermain film namun ia menolak tawaran itu. Alasannya adalah karena ia merasa tidak mampu. Sherina sama sekali tak pernah berpikir untuk menjadi seorang aktris.
“Untuk menjadi aktris salah satu pertanyaan yang aku rasa enggak mungkin. Tapi akhirnya ngobrol sama Mba Lala (Sheila Timothy) soal dunia film dan juga riset sendiri, betapa serunya akting dan aku enggak bisa bilang sama. Ada sedikit relasi dengan bidang seni lain, kesensitifan menyanyi, seni visual juga. Apalagi kesempatan main di film ini, aku enggak bisa nolak,” tutupnya.