Reza Artamevia Dukung 100 Persen Aaliyah Massaid Jadi Penyanyi

29 Januari 2019 22:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aaliyah Massaid dan Reza Artamevia. (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Aaliyah Massaid dan Reza Artamevia. (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
ADVERTISEMENT
Aaliyah Massaid semakin mantap terjun ke industri musik tanah air. Putri dari Reza Artamevia dan almarhum Adjie Massaid ini akan melepas single perdananya tahun ini.
ADVERTISEMENT
Ditemui di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (29/1), Aaliyah mengatakan bahwa saat ini, dia masih sibuk bolak-balik ke studio guna mempersiapkan single perdananya.
"Insyaallah tahun ini rilis single. Doain saja semoga semuanya lancar, aku sama produserku juga sering sibuk di studio," ujar Aaliyah Massaid.
Aaliyah Massaid dan Reza Artamevia. (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Aaliyah Massaid dan Reza Artamevia. (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
Dalam persiapannya, wanita 16 tahun ini mengaku banyak berkonsultasi dengan sang ibu. Pengalaman ibunya sebagai salah satu diva Tanah Air sangat membantunya terjun ke industri musik.
"Aku kalau habis bikin lagu, biasanya bilang sama dia kayak, kurang apa ini, atau gimana. Karena kan, ibu ngajarin kalau bikin lagu kita harus ikut serta dalam pembuatan lagu itu," ujar wanita yang dikabarkan tengah dekat dengan Dul Jaelani ini.
ADVERTISEMENT
Sementara, Reza Artamevia yang dalam kesempatan yang hadir menemani Aaliyah Massaid mendukung rencana putrinya terjun ke industri musik. Bukan karena nama besarnya, melainkan Aaliyah dinilainya memang memiliki warna suaranya sendiri.
"Menurut saya, Aaliyah memang punya warna sendiri, punya gaya menyanyi yang lain dari saya. Itu yang saya syukuri, jadi ya, sudah support 100 persen," kata Reza Artamevia.
Aaliyah Massaid. (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Aaliyah Massaid. (Foto: Maria Gabrielle Putrinda/kumparan)
Sebagai seorang ibu, pelantun 'Pertama' ini juga terus memantau perkembangan Aaliyah dalam bernyanyi. Ia melihat dan tetap mengarahkan sang anak. Kadang, penyanyi berusia 43 tahun ini juga mengajak anaknya berlatih vokal.
"Saya juga suka sparring olah vokal sama dia, jadi saya tetep pantau. Kan belajar bisa dari mana pun, tapi bukan berarti dia tidak belajar dari saya," ujar Reza.
ADVERTISEMENT
Untuk penampilan di atas panggung, Reza yakin Aaliyah juga telah banyak belajar. Termasuk, dengan melihatnya tampil di atas panggung.
"Jadi, saya sendiri sudah mengajarkan banyak hal. Tapi, selebihnya saya ingin memberi dia kebebasan, supaya dia bisa jadi dirinya sendiri," ujar Reza Artamevia.
Penampilan Reza Artamevia pada World Music Festival 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Senin (11/12/2018). (Foto: Jamal Ramadhan/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Penampilan Reza Artamevia pada World Music Festival 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Senin (11/12/2018). (Foto: Jamal Ramadhan/kumparan)
Lantas, apakah Aaliyah menjadikan sang ibu panutan?
"Iyalah, pastilah. Banyak yang mengagumi ibu dan aku merasa beruntung bisa berkomunikasi setiap hari. Kan jadi masukannya bisa dapet lebih banyak gitu," tandas Aaliyah Massaid.