Transformasi Jefri Nichol: dari Tampang Imut Hingga Bad Boy

18 Oktober 2018 13:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jefri Nichol dulu dan sekarang (Foto: Instagram @jefrinichol)
zoom-in-whitePerbesar
Jefri Nichol dulu dan sekarang (Foto: Instagram @jefrinichol)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Industri film Tanah Air nampaknya mulai mengalami regenerasi dari segi pemain. Beberapa pendatang baru mulai mampu menjadi idola baru di industri film Tanah Air. Salah satunya adalah aktor Jefri Nichol yang saat ini digilai oleh banyak remaja wanita.
ADVERTISEMENT
Sebelum tumbuh menjadi seorang remaja yang digilai kaum Hawa, Jefri tentu melewati beberapa perubahan dari segi penampilannya. Lewat story berikut, kumparan akan memperlihatkanmu perubahan Jefri mulai dari balita hingga saat ini. Ladies, tahan dirimu untuk tidak menjerit.
1. Jefri kecil memiliki pipi yang tembem
Saat masih balita, Jefri terlihat sangat menggemaskan dengan pipnya yang chubby. Rambut poni mangkoknya juga menambah kesan lucu dari parasnya yang imut itu. Sejak kecil, tampaknya pria kelahiran Jakarta, 15 Januari 1999 itu juga sudah tahu bagaimana caranya untuk bergaya dengan keren.
Alisnya yang tipis juga menjadi ciri khasnya saat masih kecil. Begitu pula dengan bentuk kedua bola matanya yang besar dan tegas itu.
2. Jefri saat memasuki usia remaja
ADVERTISEMENT
Masuk SMP, Jefri Nichol tumbuh sebagai remaja dengan penampilan yang keren. Pipinya yang tak lagi tembem membuatnya terlihat kurus.
Jefri seolah berusaha untuk ketap tampil keren. Setelan jaket kulit dan celana jins sempat menjadi busana andalannya saat SMP.
3. Memulai karier sebagai model
Pada tahun 2013, Jefri memulai kariernya di dunia hiburan sebagai seorang model. Potongan Rambut yang rapi dan poni yang mengembang menjadi ciri khasnya.
Setelah menjadi model, Jefri kemudian terlibat dalam sebuah mini seri berjudul 'Kami Rindu Ayah'. Setelahnya, nama Jefri kian malang-melintang di berbagai sinetron dan film televisi.
4. Terlihat garang di film 'Pertaruhan'
Karier Jefri Nichol begitu bersinar di tahun 2017. Setelah sempat membintangi sejumlah sinetron dan FTV, ia menjajal peruntungan di kancah perfilman pada tahun tersebut. 'Pertaruhan' menjadi film layar lebar perdananya.
ADVERTISEMENT
Dalam film itu, Jefri terlihat garang dengan pipinya yang amat tirus. Rahangnya yang tegas dan tajam, mendukung penampilan garangnya ketika itu.
Di film 'Pertaruhan', Jefri beradu akting dengan beberapa aktor ternama, seperti Adipati Dolken, Aliando Syarief, hingga Tio Pakusadewo.
5. Jefri makin terkenal setelah bermain dalam film 'Dear Nathan'
Sebulan setelah dirilisnya 'Pertaruhan', Jefri langsung berkesempatan menjadi pemeran utama dalam film 'Dear Nathan'. Berkat aktingnya dalam film yang tayang pada 23 Maret 2017 tersebut, ia mendapat tawaran untuk membintangi film-film layar lebar lainnya.
Nichol kemudian membintangi film 'Jailangkung', 'A: Aku, Benci, & Cinta', dan 'One Fine Day' pada tahun yang sama. Dalam sebagian besar filmnya, Jefri tampil sebagai anak sekolah yang bertingkah sedikit berandal. Aura bad boy-nya mampu membuat banyak remaja wanita luluh.
Jefri Nichol (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Jefri Nichol (Foto: Munady)
6. Tampil dengan rambut panjang
ADVERTISEMENT
Dalam beberapa kesempatan, Jefri tampil dengan potongan rambutnya yang panjang dan belah tengahnya, membuat aura bad boy-nya terasa dan nyata.
7. Tampil rapi
Sejak kemunculannya di dunia film pada tahun 2017, Jefri memang terbilang cukup produktif. Belum genap dua tahun, Jefri kini sudah membintangi 10 film.
Pemain film 'Dear Nathan: Hello Salma', Jefri Nichol. (Foto: Eny Immanuella Gloria)
zoom-in-whitePerbesar
Pemain film 'Dear Nathan: Hello Salma', Jefri Nichol. (Foto: Eny Immanuella Gloria)
Saat ini, Jefri tampil dengan rambut yang lebih rapih. Poninya yang mengembang jadi ciri khasnya saat ini. Begitu juga dengan bentuk wajahnya yang tegas dan kotak itu. Jefri juga sedang mempromosikan 'Dear Nathan Hello Salma' yang akan tayang di bioskop pada 25 Oktober mendatang.