Warna-Warni Marshmello di DWP 2017 Hari Pertama

16 Desember 2017 5:28 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Penampilan Marshmello di DWP (Foto: Fitra Andrianto/kumparan)
Kembang api dan lampu warna-warni membuat penampilan Marshmello di DWP 2017 hari pertama begitu meriah.
ADVERTISEMENT
Sebelum malam pertama DWP 2017 ditutup Tiesto, DJ dan producer asal Amerika, Marshmello, tampil menghibur ratusan ribu ‘Mello Gang’ yang memadati Garuda Land.
Selain membawakan puluhan remix dari berbagai lagu EDM ternama, Marshmello mengejutkan publik saat dirinya memutarkan lagu Indonesia yang sempat viral ‘Eta Terangkanlah’ sebelum memainkan hits single miliknya ‘You & Me’.
“Apa kabar Jakarta? Okay Mello Gang!” tuturnya.
Kemudian ia pun memutar remix lagu ‘Ride’ milik Twenty One Pilot yang langsung disambut dengan teriakan meriah dari penonton. Semuanya larut dalam alunan musik future bass yang disajikan Marshmello.
Banyak remix lain yang ia bawakan, seperti ‘This Is What You Came For’ milik Rihanna, ‘Congratulations’ milik Post Malone dan ‘HUMBLE’ milik Kendrick Lamar, namun akhirnya lagu Marshmello yang dinanti-nanti diputar juga.
Penampilan Marshmello di DWP (Foto: Fitra Andrianto/kumparan)
“Sekarang, Jakarta harus menyanyikan lagu ini,” ungkap DJ bertopeng marshmallow yang tersenyum itu sebelum akhirnya single ‘Alone’ dikumandangkan.
ADVERTISEMENT
Mendengar lagu itu diputar, semakin banyak orang yang memadati ruang penonton di depan panggung Garuda Land. Semua semakin memanas meski waktu sudah menunjukkan pukul 02.30.
Penampilan Marshmello di DWP (Foto: Fitra Andrianto/kumparan)
Ketika lagu ‘Alone’ dikumandangkan, suasana tempat Marshmello menghibur semakin ceria dengan strobe light warna-warni yang menerangi panggung.
Sebelum penampilannya berakhir, Marshmello sempat melakukan mash up lagu ‘Sweet Child O Mine’ milik Guns and Roses dan ‘Runaway’ milik Galantis. Lagu milik Jack U ‘Take U There’ dan Chainsmoker ‘Don’t Let Me Down’ pun tak ketinggalan ia bawakan.
Sebuah kembang api meletus ke udara sebagai tanda berakhirnya penampilan DJ yang meraih kesuksesan besar-besaran di tahun ini. Dengan lagu hasil duet Marshmello dan Selena Gomesz ‘Wolves’ ia menutup penampilannya dan menyerahkan panggung ke tangan DJ legendaris Tiesto.
ADVERTISEMENT