Zara Leola Luncurkan Buku Tentang Kecintaannya pada Dunia Tari

18 Maret 2019 11:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Zara Leola Foto: Dok. Musica Studio
zoom-in-whitePerbesar
Zara Leola Foto: Dok. Musica Studio
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Zara Leola adalah penyanyi cilik yang gemar menari. Setiap Zara meluncurkan single dengan video klip, dia selalu memperlihatkan berbagai tarian yang energik.
ADVERTISEMENT
Kegemarannya itu juga dia abadikan dalam buku berjudul 'Zara Leola: The Dance Diary'. Buku pertama penyanyi bernama asli Azahra Leola Wicuda ini mengisahkan tentang kecintaan Zara pada dunia tari.
Dilansir dari keterangan pers yang diterima kumparan belum lama ini, di dalam buku tersebut, Zara juga bercerita bahwa dia sudah mulai menari sejak usianya 3 tahun. Dia memulainya dengan mempelajari balet. Tapi, karena kurang cocok, Zara memilih untuk mendalami modern dance di usia 5 tahun.
Konferensi pers peluncuran buku Zara Leola di Gramedia Matraman, Jakarta Timur, Senin (18/3). Foto: Dok. Musica's Studio
Modern dance membawa putri Enda 'Ungu' ini mempelajar tarian-tarian lain, seperti hip hop dan urban dance. Zara Leola juga menceritakan bahwa dia tidak menari sendirian, melainkan bersama teman-temannya yang tergabung dalam Zara Squad.
Lengkapnya, perempuan berumur 12 tahun tersebut menceritakan hari-harinya sebagai seorang penyanyi dan penari, mulai dari pertama kali berlatih menari, pengalaman pertamanya tampil di atas panggung, cintanya pada keluarga, imajinasi tentang dunia Puddy, boneka beruang kesayangannya, hingga berbagi tips soal percaya diri seperti dirinya.
Konferensi pers peluncuran buku Zara Leola di Gramedia Matraman, Jakarta Timur, Senin (18/3). Foto: Dok. Musica's Studio
Zara Leola tak hanya berbagi soal pengalaman yang menyenangkan, tapi juga kegagalan yang sempat ia alami, hal-hal yang tidak sesuai dengan ekspektasinya, dan kekurangan dirinya. Namun, Zara bangkit dan menghadapinya. Ya, dia juga menceritakannya di 'Zara Leola: The Dance Diary' yang mengusung konsep bak buku harian.
ADVERTISEMENT
Buku pertama perempuan yang telah merilis 9 lagu dan 4 video klip ini hadir sebanyak 114 halaman.