7 Grup K-Pop yang Paling Banyak Memenangkan Music Show

3 Juli 2019 18:20 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Grup K-Pop yang Paling Banyak Memenangkan Music Show Foto: Berbagai sumber
zoom-in-whitePerbesar
Grup K-Pop yang Paling Banyak Memenangkan Music Show Foto: Berbagai sumber
ADVERTISEMENT
Music show TV merupakan salah satu panggung musik yang dikunjungi oleh para grup K-Pop saat mempromosikan lagu baru. Tidak hanya sekadar berpromosi, bertemu penggemar, dan juga tampil di panggung. Jika lagunya sukses, para grup K-Pop juga berkesempatan mendapatkan trophy dari chart musik televisi.
ADVERTISEMENT
Trophy tersebut biasanya dinilai dari beberapa kategori, seperti jumlah penjualan album, streaming musik, penilaian juri, engagement media sosial, jumlah views di Youtube, hingga popularitas. Namun, setiap music show di stasiun TV, memiliki penilaian yang berbeda-beda.
Dari sekian banyak grup K-Pop yang melakukan promosinya di music show, ada tujuh di antaranya yang telah meraih banyak trophy. Berikut ulasannya.
1. SHINee
Boyband besutan SM Entertainment, SHINee, ini tercatat telah memenangkan trophy music show sebanyak 59 kali, sejak mereka debut pada 2008. Lagu yang paling banyak memenangkan trophy music show ialah 'Dream Girl' (2013) dengan 10 kemenangan.
Selain 'Dream Girl', SHINee juga mendapatkan trophy music show ini dari 12 lagu yang telah mereka rilis seperti 'View', 'Sherlock', 'Everybody', 'Ring Ding Dong', '1 of 1', hingga 'Lucifer'.
ADVERTISEMENT
2. Shinhwa
Sejak debut pada 1998, Shinhwa telah mengumpulkan 62 kemenangan di music show. Grup beranggotakan Eric Mun, Minwoo, Dongwan, Hyesung, Jun Jin, dan Andy Lee ini mendapatkan trophy terbanyak dari lagu 'Sniper' (2015) yang mendapatkan 10 kemenangan.
Selain 'Sniper', lagu-lagu mereka pun banyak mendapatkan kemenangan lebih dari lima kali seperti 'This Love', 'Yo!', 'T.O.P', 'Brand New', hingga 'Only One'. Total keseluruhan lagu yang memenangkan trophy di music show adalah 15 lagu.
3. BTS
Boyband beranggotakan tujuh orang yang debut pada 2013 ini telah mendapatkan 74 trophy dari music show. Lagunya yang bertajuk 'Boy With Luv' meraih kesuksesan besar di Korea Selatan, hingga mendapatkan 21 kemenangan.
Selain itu, BTS juga memiliki dua lagu yang mendapatkan trophy lebih dari 10 kali, yakni 'Fake Love' dan 'DNA'. Seluruh trophy tersebut berhasil diraih oleh BTS dengan 9 lagu yang telah mereka rilis.
ADVERTISEMENT
4. BIGBANG
BIGBANG mencatatkan prestasi dengan meraih 87 kemenangan dari music show. Lagu milik mereka yang paling banyak mendapatkan kemenangan di music show adalah 'Haru Haru' (2008) dengan 12 trophy.
Selain itu, boyband besutan YG Entertainment ini juga mendapatkan 10 kali kemenangan dengan lagu 'Loser' yang dirilis pada 2015 lalu. BIGBANG meraih seluruh kemenangan ini dari 14 lagu yang mereka rilis seperti 'Tonight', 'FXXK It', 'Last Farewell', dan 'Blue'.
5. Twice
Twice tercatat sebagai grup K-Pop termuda di daftar ini yang mampu meraih banyak kemenangan di acara music show. Baru debut pada 2015, namun mereka berhasil mendapatkan 90 kali kemenangan dari 10 lagu yang telah mereka rilis.
Grup beranggotakan sembilan orang ini juga berhasil meraih lebih dari 10 kali kemenangan dengan lima lagu yang mereka miliki. Beberapa lagu yang mendapatkan trophy banyak itu ialah 'TT', 'Signal', 'What is Love?', 'Cheer Up', dan 'Dance The Night Away'.
ADVERTISEMENT
6. SNSD
Girlband legendaris Korea Selatan, SNSD, pun masuk ke dalam salah satu grup K-Pop yang telah mendapatkan banyak kemenangan di music show, dengan total 100 trophy sejak debut pada 2007.
Mereka paling banyak mendapatkan trophy dari lagu 'Gee' dan 'Lion Heart'. Lalu, 'The Boys' 12 kali kemenangan, dan 'Oh!' sebanyak 10 kali. Total ada 14 lagu yang berhasil meraih kemenangan di music show.
7. EXO
EXO menjadi grup K-Pop yang paling banyak mendapatkan kemenangan di music show dengan 111 trophy. Kesuksesan tersebut mereka raih sejak debut pada 2012 lalu. Grup beranggotakan sembilan orang ini berhasil mendapatkan 111 trophy dengan total 15 lagu.
Lagu yang paling banyak mendapatkan penghargaan adalah 'Call Me Baby' dengan 18 kali kemenangan, lalu 'Growl' 14 kali, 'Ko Ko Bop' dan 'Love Me Right' 11 kali, dan 10 kali kemenangan didapat lewat lagu 'Overdose' dan 'Miracles in December'.
ADVERTISEMENT