Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
BTS dan ARMY Menyabet Penghargaan di 2018 Teen Choice Awards
13 Agustus 2018 11:42 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:07 WIB
ADVERTISEMENT
Grup idola K-Pop BTS dan fans mereka, ARMY, kembali memenangkan penghargaan internasional. Keduanya berhasil membawa pulang penghargaan dari ajang 2018 Teen Choice Awards yang diadakan di California, Amerika Serikat, pada Minggu (12/8) malam waktu setempat.
ADVERTISEMENT
Kemenangan BTS dan ARMY ini diumumkan secara resmi oleh pihak Teen Choice Awards. Fans BTS yang disebut ARMY, menang dalam kategori Choice Fandom. Dalam ketegori ini, ARMY bersaing dengan fans dari penyanyi lainnya, seperti CNCO, One Direction, Fifth Harmony, Blackpink, juga Taylor Swift.
Sementara BTS sendiri memenangkan penghargaan untuk kategori Choice International Artist. Ini adalah kedua kalinya boyband K-Pop beranggotakan tujuh orang itu memenangkan penghargaan serupa. BTS berhasil mengalahkan Blackpink, EXO, GOT7, Super Junior, dan CNCO yang juga dinominasikan dalam kategori ini.
Setelah kemenangan ini diumumkan, para penggemar BTS dari seluruh dunia pun merayakan hal tersebut. Mereka memberikan selamat kepada BTS dan kepada ARMY lainnya, sekaligus mengucapkan terima kasih kepada fans yang telah berpartisipasi dalam voting.
ADVERTISEMENT
Teen Choice Awards sendiri adalah penghargaan yang diselenggarakan oleh stasiun televisi Amerika Serikat, Fox. Setiap tahun, acara ini memberikan penghargaan kepada nama-nama yang dianggap meraih kesuksesan di bidang musik, film, fashion, juga berbagai bidang lainnya.
Adapun penghargaan-penghargaan ini diberikan berdasarkan hasil dari voting online. Voting ini dapat diikuti melalui situs resmi Teen Choice, juga melalui Twitter. Hanya individu yang berdomisili di Amerika Serikat yang berhak mengikuti voting tersebut.
Selamat kepada BTS dan ARMY!