Harga Tiket Film BTS World Tour: Love Yourself in Seoul Dirilis

18 Desember 2018 19:20 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
BTS (Foto: Facebook @bangtan.official)
zoom-in-whitePerbesar
BTS (Foto: Facebook @bangtan.official)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Boyband BTS kembali akan memanjakan para penggemarnya di Indonesia. Setelah film 'Burn the Stage: The Movie' mendapat sambutan yang luar biasa, kini para penggemar kembali akan disuguhkan film konser bertajuk 'BTS World Tour: Love Yourself in Seoul'.
ADVERTISEMENT
Melansir Soompi, film konser 'BTS World Tour: Love Yourself in Seoul' akan diputar di 20 kota di seluruh dunia dan akan disajikan dalam format 2D dan ScreenX. Teater ScreenX yang menggunakan teknologi multi-proyeksi akan memberi pengalaman yang menarik bagi penonton. Dalam format ScreenX, film ini akan ditampilkan menggunakan efek yang lebih keren karena proses rekamannya dilakukan dengan 42 kamera yang berbeda.
Lewat film ini penggemar akan melihat kegiatan Jin, Suga, J-Hope, RM, Jimin, V, dan Jungkook dalam konser 'Love Yourself' di Seoul yang digelar beberapa waktu lalu. 'Love Yourself in Seoul' merupakan konser pembuka rangkaian tur dunia grup asuhan Big Hit Entertainment itu. Lewat rangkaian tur 'Love Yourself' sendiri, BTS berhasil menggelar 41 konser di berbagai kota besar di dunia.
ADVERTISEMENT
Seperti 'Burn The Stage: The Movie', film konser 'BTS World Tour: Love Yourself in Seoul' juga akan ditayangkan secara terbatas dan serentak di berbagai negara termasuk di Indonesia. Melalui Twitter resminya, CBI Pictures menuliskan jika film ini akan ditayangkan satu hari saja, pada Sabtu 26 Januari 2019.
'BTS World Tour: Love Yourself in Seoul' sendiri hanya akan ditayangkan di lima bioskop di seluruh Indonesia yaitu CGV, Cinemaxx, Kota Cinema Mall, Platinum Cineplex, dan Flix Cinema. Untuk kelas regular yang hanya tayang satu hari saja, penonton bisa mendapatkan tiket seharga Rp 180.000.
Hari penayangan tambahan hanya berlaku di Auditorium ScreenX CGV Grand Indonesia, Jakarta. Khusus untuk penonton yang akan menikmati film ini dalam format ScreenX, harus merogoh kocek sebesar Rp 230.000, untuk jadwal penayangan Jumat hingga Minggu. Dan pada hari biasa yaitu mulai dari Senin hingga Kamis, tiket dijual seharga Rp 190.000.
ADVERTISEMENT
Pre-sale tiket 'BTS World Tour: Love Yourself in Seoul' akan mulai tersedia pada 20 Desember 2018 pukul 10.00 WIB. Jadwal ini berlaku di semua bioskop yang telah terdaftar akan menayangkan film ini.
Siap menyaksikan film 'BTS World Tour: Love Yourself in Seoul'?