Intip Kedekatan Kai EXO dengan Rahee dan Reon

18 Juli 2018 14:55 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kai dengan dua keponakannya, Rahee dan Reon. (Foto: Instagram/zkdlin)
zoom-in-whitePerbesar
Kai dengan dua keponakannya, Rahee dan Reon. (Foto: Instagram/zkdlin)
ADVERTISEMENT
Kai EXO dikenal sebagai salah satu idola yang sering membahas soal dua keponakannya yang menggemaskan. Kali ini, Kai memperlihatkan kedekatannya dengan kedua keponakannya tersebut lewat postingan Instagram.
ADVERTISEMENT
Ini bukan yang pertama kali, Kai memperlihatkan kedekatannya dengan Rahee dan Reon. Dua keponakan yang selalu ia ceritakan kepada penggemarnya. Baru-baru ini lewat akun Instagramnya, pada Selasa (17/7), Kai mengunggah kedekatannya dengan Rahee dan Reon.
Kai mengunggah lima buah foto saat Rahee dan Reon mengunjungi sang paman di belakang panggung. Rupanya, Rahee dan Reon datang menonton konser penutup EXO, 'The Elyxion [dot]' yang digelar akhir pekan lalu.
Pada foto-foto tersebut, terlihat Kai tersenyum bahagia saat bertemu dengan kedua keponakannya tersebut. Rahee tampil cantik dengan kaus biru dan rok hitam, sementara Reon tampil menggemaskan dengan kaus tanpa lengan berwarna putih dan bucket hat hitam.
Tak hanya foto, Kai juga mengunggah dua buah video saat Rahee dan Reon berjingkrak-jingkrak menonton EXO di atas panggung. Keduanya juga melambaikan lighstick yang mereka pegang untuk menyemangati sang paman yang tampil membawakan lagu 'Power' bersama EXO.
ADVERTISEMENT
Tentu postingan ini mendapat beragam komentar dari fans. Mereka sangat senang bisa melihat sisi lain dari pria bernama asli Kim Jongin ini.
Kedekatan Kai dengan keponakannya ini memang sudah sering ditunjukkan. Dalam sebuah video, Kai bahkan mengatakan ia punya kebanggaan tersendiri terhadap keponakannya Rahee.
Wah, ikatan kekeluargaan yang manis ya!