kumparan K-Playlist: 5 Lagu Mengentak dari iKON

18 November 2018 13:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Grup idola K-Pop, iKON. (Foto: YG Entertainment)
zoom-in-whitePerbesar
Grup idola K-Pop, iKON. (Foto: YG Entertainment)
ADVERTISEMENT
iKON dikenal sebagai boyband yang memiliki image hip-hop kental dan maskulin. Sejak awal kemunculannya pada 2015 lalu, grup bentukan YG Entertainment ini sering tampil percaya diri dengan genre musik yang 'berisik'.
ADVERTISEMENT
Beberapa di antaranya adalah lagu-lagu dengan irama yang cepat dan mengentak, cocok dibawakan di dalam konser. Sebab, lagu-lagu tersebut mampu membuat para pendengar juga ikut bergoyang dan melompat mengikuti iramanya.
Berikut ini rekomendasi lagu-lagu mengentak yang pernah dirilis oleh iKON, pilihan kumparanK-Pop. Ada lagu favoritmu?
1. Rhythm Ta
Melalui 'Rhythm Ta', para angggota iKON menampilkan kesan jiwa muda yang bebas dan bersemangat. Dengan irama hip-hop yang mengentak, lagu ini dapat membuat pendengarnya ikut menari mengikuti irama musik.
Selain itu, 'Rhythm Ta' semakin membuat pendengarnya bersemangat lewat dentuman bass yanag mengiringi rap dengan flow tajam dari Bobby.
2. Bling Bling
'Bling Bling' merupakan lagu yang bernuansa hip-hop dengan konsep swag. iKON kembali membawakan jenis musik 'berisik' yang sesungguhnya lewat lagu yang dirilis pada 22 Mei 2017 ini.
ADVERTISEMENT
Diciptakan oleh Bobby dan B.I, lagu ini menceritakan soal rasa percaya diri serta semangat yang membara pada kaum muda. Saat membawakan lagu ini, ketujuh anggota iKON selalu tampil dengan menggunakan gerakan yang sangat energik, membuat lagu ini semakin menarik untuk didengarkan.
3. B-Day
Selain 'Rhythm Ta' dan 'Bling Bling', musik hip-hop kembali dibawakan oleh iKON dalam lagu 'B-Day'. Lagu ini dirilis bersamaan dengan 'Bling Bling' dan merupakan lagu utama dalam mini album 'New Kids'.
Di bagian chorus lagunya, B.I dan Bobby selaku pencipta lagu menggunakan kalimat unik di liriknya. Lirik yang berbunyi 'Waeng Waeng Waeng' itu sebenarnya tak memiliki arti, namun malah menjadi ciri khas lagu ini. Saat 'B-Day' dibawakan secara live, para penggemar biasanya akan ikut bernyanyi bersama anggota iKON di bagian tersebut.
ADVERTISEMENT
4. Dumb & Dumber
Lagu yanag dirilis pada 23 Desember 2015 ini juga sangat seru jika dinikmati secara langsung melalui konser. Suasana lagu ini bisa disebut berisik, namun justru catchy dan bisa mengajak penggemar bergoyang.
Senada dengan judulnya, 'Dumb & Dumber' mengajak para pendengar untuk bersenang-senang layaknya orang 'bodoh' yang tak perlu memikirkan apa pun. Hal ini sesuai dengan adegan yang disuguhkan iKON dalam video klipnya.
5. What's Wrong?
Jika sebelumnya iKON konsisten menampilkan musik hip-hop, kali ini, mereka hadir dengan konsep yang berbeda. Grup yang dipimpin B.I ini menghadirkan genre musik pop rock dalam 'What's Wrong?'.
Lagu ini menceritakan perasaan seorang pria yang lelah dengan kekasihnya yang selalu mengeluh. Ia juga merasa kekasihnya selalu mengekang, sehingga hubungan mereka selalu diwarnai pertengkaran. Akhirnya, tokoh utama dalam lagu ini memilih untuk menyudahi hubungan dengan kekasihnya tersebut.
ADVERTISEMENT