Makna dari Kutipan Lagu Dalam Pidato RM BTS di Sidang Umum PBB

25 September 2018 14:28 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyanyi grup pria Korea, BTS, hadiri Konferensi Pemuda Strategis (Youth Strategy Conference) di markas besar PBB saat Sidang Umum PBB ke-73 di New York, AS, Senin (24/9/2018). (Foto: REUTERS / Caitlin Ochs)
zoom-in-whitePerbesar
Penyanyi grup pria Korea, BTS, hadiri Konferensi Pemuda Strategis (Youth Strategy Conference) di markas besar PBB saat Sidang Umum PBB ke-73 di New York, AS, Senin (24/9/2018). (Foto: REUTERS / Caitlin Ochs)
ADVERTISEMENT
RM BTS baru saja berpidato di Sidang Umum PBB di New York, Amerika Serikat, pada Senin (24/9). Di hadapan para pemimpin dunia, RM menyuarakan soal pentingnya mencintai diri sendiri.
ADVERTISEMENT
Dalam pidatonya itu, ada satu lagu BTS yang dikutip RM dan dijadikannya sebagai ilustrasi pentingnya mencintai diri sendiri. Lagu itu dalah 'Intro: O!RUL8,2?' (dibaca: Oh! Are you late, too?), sebuah lagu solo yang dijadikan pembuka dalam album berjudul sama di tahun 2013.
Lewat lagu yang diiringi musik orkestra ini, RM menyuarakan soal pentingnya menjalani kehidupan sesuai dengan keinginan masing-masing.
Dalam lagu ini, RM membagikan sedikit cerita mengenai ia dan sang ayah. Cerita ini tergambar dalam lirik "Ayahku mengatakan agar aku menikmati hidup. Aku ingin bertanya, apakah dia menikmati hidupnya?" juga, "Kau hanya hidup sekali. Jadi jalani hidupmu, bukan hidup orang lain, ambil kesempatan dan jangan pernah menyesal".
Sementara itu, lirik yang dikutip oleh RM dalam pidatonya berbunyi, "Jantungku berhenti berdetak di usia sembilan atau sepuluh". Menurut RM, maksud lirik ini menyampaikan momen, saat ia mulai melihat dirinya sendiri dari kacamata orang lain. Hal ini pun membuat identitasnya terpendam dan melupakan dirinya sendiri.
ADVERTISEMENT
Menggunakan hal ini sebagai ilustrasi, pria kelahiran 1994 itu kembali menegaskan, mengenai pentingnya untuk mendengarkan panggilan jiwa dan menjadi diri sendiri dengan berani.
"Tidak peduli siapa pun kamu, dari mana kamu berasal, warna kulitmu, identitas gendermu, ungkapkan siapa dirimu. Temukan namamu dan temukan suaramu," sebut RM dalam pidato tersebut.
Penyanyi grup pria Korea, BTS, hadiri Konferensi Pemuda Strategis (Youth Strategy Conference) di markas besar PBB saat Sidang Umum PBB ke-73 di New York, AS, Senin (24/9/2018). (Foto: REUTERS / Caitlin Ochs)
zoom-in-whitePerbesar
Penyanyi grup pria Korea, BTS, hadiri Konferensi Pemuda Strategis (Youth Strategy Conference) di markas besar PBB saat Sidang Umum PBB ke-73 di New York, AS, Senin (24/9/2018). (Foto: REUTERS / Caitlin Ochs)
Dalam Sidang Umum PBB yang diselenggarakan pada Senin (24/9), RM mewakili BTS menyampaikan pidato. Mereka hadir sebagai Duta Besar Goodwill UNICEF, yang meluncurkan program 'Generation Unlimited'. Program ini bertujuan untuk meningkatkan pendidikan dan kesempatan kerja di kalangan anak muda. Sebelumnya, BTS telah berkolaborasi dengan UNICEF sejak Oktober 2017 dalam kampanye bertajuk 'Love Myself'.
Mengawali karier di tahun 2013, BTS adalah boyband K-Pop besutan Big Hit Entertainment yang beranggotakan tujuh orang. Grup ini kerap membuat lagu yang menyuarakan isu-isu sosial dan juga masalah dalam hidup. Misalnya, seperti yang terdapat dalam album 'O!RUL8,2?', seri album 'Love Yourself', juga 'The Most Beautiful Moment in Life'.
ADVERTISEMENT
Saat ini, grup yang dipimpin oleh RM itu tengah berada di Amerika Serikat untuk menjalani rangkaian tur konser dunia bertajuk 'Love Yourself'. Akhir pekan ini, mereka dijadwalkan menyapa para penggemar lewat konser di Prudential Center, Newark, Amerika Serikat.
Boyband K-Pop, BTS. (Foto: Big Hit Entertainment)
zoom-in-whitePerbesar
Boyband K-Pop, BTS. (Foto: Big Hit Entertainment)
Bagi kamu yang ingin mengetahui arti lengkap dari 'O!RUL8,2' oleh BTS, berikut kumparanK-Pop berikan terjemahannya.
"Tidak ada hal yang akan bertahan selamanya,
Kau hanya hidup satu kali.
Jadi, jalani hidupmu, bukan hidup orang lain
Ambil kesempatan dan jangan pernah menyesal
Jangan pernah terlambat untuk melakukan apa yang ingin kamu lakukan, sekarang
Karena suatu hari, semua yang kamu lakukan
Akan menentukan seperti apa (jadinya) dirimu
Ayahku mengatakan agar aku menikmati hidup
Aku ingin bertanya kepada ayahku, apakah dia menikmati hidupnya
ADVERTISEMENT
Aku ingin bertanya, mengapa hal yang alami menjadi tidak alami
Dan kenapa hal yang tidak alami menjadi alami
Kenapa aku tidak ada dalam hidupku sendiri dan ada di kehidupan orang lain?
Ini nyata, ini bukan spekulasi maupun permainan, ini adalah kehidupan yang terjadi sekali saja
Untuk siapa kamu hidup? Hatiku berhenti saat aku berusia sembilan atau sepuluh tahun
Letakkan tanganmu di dadamu dan tanya, 'apa mimpiku?'
Apa mimpiku?"