Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Penari YG Bagikan Video Dance Practice Let's Fall in Love BIG BANG
20 Agustus 2018 11:59 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
ADVERTISEMENT
Grup idola K-Pop BIG BANG baru saja merayakan anniversary mereka yang ke-12 pada Sabtu (18/8). Tahun ini, para fans BIG BANG dari berbagai belahan dunia pun harus berpuas merayakan anniversary ini tanpa para idola mereka, lantaran sebagian besar anggota BIG BANG tengah menjalani wajib militer.
ADVERTISEMENT
Meski demikian, tampaknya, kerinduan fans bisa sedikit terobati. Dilansir Soompi, salah seorang penari yang bekerja untuk YG Entertainment, Minjung Kim, membagikan video latihan tarian (dance practice) BIG BANG lewat akun YouTube pribadinya pada Minggu (19/8).
Dalam video yang dibagikan oleh Minjung, penonton dapat melihat sosok G-Dragon, TOP, Daesung, Seungri, dan Taeyang yang sedang berlatih dengan koreografi dari lagu hit mereka, 'Let's Not Fall in Love'. Grup yang bernaung di bawah YG Entertainment ini sempat mempromosikan lagu tersebut di berbagai acara musik pada 2015, saat mereka beraktivitas dengan serial album 'MADE'.
Sebelumnya, YG belum pernah membagikan video latihan koreografi resmi untuk lagu ini.
Meski tergolong video lama, video ini menjadi wadah bagi para VIP atau penggemar BIG BANG untuk akhirnya dapat menyaksikan sosok kelima orang anggota BIG BANG beraktivitas bersama-sama lagi. Pasalnya, grup beranggotakan lima orang itu terakhir kali tampil sepanggung dengan formasi lengkap melalui album 'MADE' di tahun 2015.
ADVERTISEMENT
Setelah itu, masing-masing dari anggota BIG BANG beraktivitas solo, misalnya G-Dragon dengan album 'Kwon Ji Yong' dan Taeyang dengan 'White Night'. Setelahnya, satu per satu anggota grup idola ini memulai periode wajib militer mereka, dimulai dari TOP di Februari 2017.
Saat ini, G-Dragon, TOP, Daesung, dan Taeyang tengah menunaikan tugas ajib militer. Sementara itu, Seungri, anggota termuda grup, tengah beraktivitas dengan album solo terbarunya, The Great Seungri. Namun, kini tinggal menunggu waktu hingga pria kelahiran 1990 itu juga memulai periode wajib militernya.