Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
3 Jenis Makanan yang Baik untuk Bayi Merangkak
1 Oktober 2018 20:22 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
ADVERTISEMENT
Tiap ibu pasti sangat bersemangat ketika si kecil sudah tiba pada fase bayi merangkak . Melihatnya bisa bertumpu pada lengan dan lututnya yang mungil tentu membuat Anda bangga. Ia sudah mulai menunjukkan kemampuannya untuk merangkak dan menggapai benda-benda yang diinginkan.
ADVERTISEMENT
Anda bisa mendukung si kecil belajar merangkak lewat beberapa cara. Misalnya dengan menyediakan pelindung lutut dan baju-baju yang bisa membuat si kecil nyaman.
Bayi biasanya merangkak di usia 7 hingga 10 bulan, sehingga di usia tersebut ia tentu sudah mendapat makanan pendamping ASI (MPASI). Nah Moms, ada beberapa jenis makanan yang baik dikonsumsi untuk menunjang kemampuannya saat melalui fase bayi merangka. Apa saja? Berikut kumparanMOM merangkumnya untuk Anda:
1. Makanan yang Mengandung Tinggi Zat Besi
Bayi sangat membutuhkan zat besi dan zinc dalam fase ini. Zat besi sangat berguna untuk pembentukan energi dalam sel, sedangkan zinc untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Selain bermanfaat untuk pembentukan energi, zat besi juga punya peran penting untuk menunjang kinerja otot pada bayi merangkak.
ADVERTISEMENT
Zat besi sendiri merupakan unsur penting yang ada pada otot berupa mioglobin. Mioglobin berfungsi untuk mengangkut oksigen dari hemoglobin dan berdifusi ke seluruh sel-sel otot. Tanpa zat besi, otot akan kehilangan kekuatan dan elastisitasnya, Moms. Makanan yang mengandung zat besi dapat Anda temukan dalam daging merah, bayam, kacang merah atau
2. Makanan yang Kaya Kandungan Kalsium
Makanan yang kaya kalsium baik diberikan untuk pertumbuhan struktur tulang anak. Pada fase bayi merangkak, si kecil tentu butuh asupan yang baik untuk tulangnya, Moms.
Menurut The Institute of Medicine, bayi berusia 7-12 bulan butuh asupan kalsium sebanyak 200 mg per hari. Selain susu, Anda bisa memberikan si kecil asupan kalsium dari berbagai jenis makanan, seperti telur, ikan, brokoli, serta outmeal.
ADVERTISEMENT
3. Aneka macam camilan sebagai finger food
Saat bayi merangkak, jari-jarinya belajar mengenal berbagai struktur benda yang ia sentuh. Ini bisa jadi waktu yang tepat untuk memberikan finger food agar jari-jarinya makin sensitif.
Anda bisa memberikan buah-buahan yang bertekstur lembut, seperti semangka, alpukat, atau pepaya. Potong kecil-kecil seukuran genggaman bayi, Moms.
Selain buah-buahan, Anda juga bisa memberikan sayuran sebagai finger food, misalnya saja brokoli. Sayuran ini punya banyak kandungan nutrisi, seperti kalsium yang tentunya baik untuk pertumbuhan dan pergerakan tulang saat bayi merangkak. Kandungan kalsium pada brokoli bahkan dipercaya hampir setara dengan segelas susu.
Namun, jangan memberikan brokoli dalam keadaan mentah ya, Moms. Sebelum memberikan pada anak, pastikan Anda telah merebusnya terlebih dahulu.
ADVERTISEMENT