Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
5 Cara Ajari Anak Indahnya Berbagi di Momen Natal
24 Desember 2018 13:59 WIB
Diperbarui 15 Maret 2019 3:51 WIB
ADVERTISEMENT
Kita semua tahu, Natal adalah salah satu waktu terbaik sepanjang tahun untuk berbagi. Tetapi dengan agenda yang padat merayap, kita bisa dengan mudah terjebak dalam kehebohan atau kesibukan sehingga lupa meluangkan waktu untuk mengajari anak-anak mengenai indah dan damainya berbagi.
ADVERTISEMENT
Alih-alih, kita malah membanjiri anak dengan banyak hadiah yang diinginkannya, tetapi tidak melibatkan anak atau menanamkan pada anak semangat berbagi dan memberi sejak usia dini?
Padahal sebenarnya, tidak rumit kok, mengajari anak berbagai khususnya di momen Natal yang istimewa ini. Berikut beberapa ide dari kumparanMOM untuk membantu Anda:
1. Ingatkan untuk tersenyum dan memuji
Senyuman tulus dan pujian juga hal yang sangat baik untuk dibagi, bukan? Jadi ingatkan anak memberi senyum dan pujian pada tetangga, teman, guru, sepupu, oom, tante, kakek dan neneknya setiap kali mereka berjumpa, Moms. Jelaskan pada anak, apresiasi seperti ini sangat berarti dan dapat membuat seseorang merasa senang, dihargai serta dikasihi.
2. Bawakan bekal lebih
ADVERTISEMENT
Apabila anak masih punya kegiatan di sekolah atau tempat kursusnya minggu ini, coba bawakan anak bekal lebih. Saat waktu istirahat, dia dapat menawarkan bekalnya kepada teman atau bahkan siapa saja yang ditemuinya. Ketika anak pulang ke rumah, tanyakan, pada siapa ia berbagai bekalnya tadi?
3. Ajak dan libatkan anak
Kalau Anda punya agenda sosial atau berpartisipasi jadi relawan dalam satu kegiatan amal di gereja misalnya, ajak anak. Anda bisa membawa anak saat pergi belanja kue-kue yang hendak diberikan, membiarkannya membantu Anda memasukkan bingkisan-bingkisan yang akan disumbangkan atau menemani Anda saat mengantarkannya.
Intinya, jadikan lah kegiatan memberi dan berbagai sebagai aktivitas keluarga yang menyenangkan dan akan diingat oleh anak selamanya!
4. Biarkan anak memilih
ADVERTISEMENT
Semangati anak untuk menyisihkan uangnya untuk beramal. Terutama uang yang diperolehnya di momen Natal . Anda bisa membantu anak membuat daftar pilihan orang atau pihak yang perlu diberi bantuan di sekitar rumah atau menemani anak menyisir berbagai pilihan di laman donasi online.
Alternatif lainnya, Anda bisa menyemangati anak untuk menjadi relawan di gereja maupun lingkungan rumah Anda. Bila berbagai pilihan sudah terkumpul, biarkan anak menentukan piilhannya sesuai panggilan hatinya.
5. Ajak sumbang mainan
Kalau Natal ini anak mendapat banyak hadiah mainan, ajak anak menyumbangkan mainannya yang lama. Ajak anak berdiskusi, mainannya yang mana yang sudah lama tidak ia pakai lagi. Sampaikan, bahwa ada banyak sekali anak yang tak seberuntung dia dan bisa memiliki banyak mainan. Mereka pasti senang bila mendapat mainan darinya.
ADVERTISEMENT
Jangan lupa, memberi contoh sangat penting lho, Moms! Sebelum Anda minta anak untuk menyumbangkan mainan lamanya, Anda bisa memberi contoh dengan memisahkan pakaian, sepatu atau tas Anda untuk disumbangkan juga.
Kalau si kecil melihat orang tuanya suka berbagi dan memberi, pasti ia akan dengan mudah mengerti dan mengikuti.