Cara Tyna Kanna Mirdad Hadapi Anak yang Saling Cemburu

6 Mei 2018 16:49 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tyna Kanna Mirdad bersama anak (Foto: Instagram @tynakannamirdad)
zoom-in-whitePerbesar
Tyna Kanna Mirdad bersama anak (Foto: Instagram @tynakannamirdad)
ADVERTISEMENT
Meski orang tua selalu berusaha bersikap adil dan mengajarkan anak-anaknya untuk dapat saling menyayangi, rasa cemburu antara kakak dan adik wajar terjadi. Misalnya saat adik atau kakak merasa ada perilaku orang tua yang tidak berimbang atau salah satu dari mereka merasa kurang mendapat perhatian. Inilah yang sekarang sedang dirasakan oleh beauty and parenting influencer, Tyna Kanna Mirdad, ibu dari dua anak perempuan, Alaia dan Aluna.
ADVERTISEMENT
“Iya nih, lagi panas-panasnya nih mereka jealous-jealous-an, pusing makanya aku,” ujar Tyna saat diwawancarai kumparanMOM (kumparan.com) di acara kumparanMOM Playdate bersama Morinaga Platinum, pada Sabtu (5/5) di kantor kumparan (kumparan.com).
Meski rasa cemburu antar kakak dan adik itu wajar terjadi, Tyna merasa hal ini tidak boleh dibiarkan terlalu lama agar tidak berdampak buruk ke depannya. Itu sebabnya Tyna berusaha sesegera mungkin mengevaluasi diri saat hal ini terjadi.
“Anak bisa saling cemburu kan semua berasal dari kita. Kalau aku sih, balik lagi aja nih, liat cara pengasuhanku gimana, cara mendidik, cara memuji mereka juga. Apa yang dilakukan orang tua pasti berdampak pada anaknya, kan?” tambah Tyna. Dari sana, barulah Tyna berharap dapat mengurai masalah dan memperbaikinya.
ADVERTISEMENT
Bagaimana dengan Anda, Moms?