Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Ini 5 Sifat Anak yang Lahir di Tahun Anjing
16 Februari 2018 9:59 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:11 WIB
ADVERTISEMENT
Tahun Baru Imlek 2018 bershio anjing. Masyarakat Tionghoa percaya bahwa shio akan mempengaruhi kehidupan seseorang. Sehingga mereka sangat yakin bahwa anak yang lahir pada tahun anjing ini akan memiliki sikap baik yang mirip dengan perilaku hewan itu sendiri.
ADVERTISEMENT
Dikutip kumparanMom (kumparan.com) dari Your Chinese Astrology, anak-anak bershio anjing umumnya memiliki 5 sifat berikut ini.
1. Ramah
Anak-anak yang bershio anjing memiliki sifat yang ramah. Hal ini membuat mereka akan mudah bergaul dengan orang lain. Berkat keramahannya, anak yang bershio anjing juga dikenal sebagai pendamping dan pendukung yang baik.
Sebagai orang tua, Anda tentu senang bila memiliki anak yang ramah. Tapi jangan lupa jelaskan pada anak untuk tidak terlalu ramah dan selalu waspada dengan orang asing yang tidak dikenalnya.
2. Bertanggung Jawab
Anak yang lahir pada tahun anjing akan tumbuh menjadi pribadi yang bertanggung jawab. Sejak kecil mereka umumnya sudah dapat dipercaya untuk mengerjakan tugas-tugas sederhana yang telah menjadi tanggung jawabnya.
ADVERTISEMENT
Mulai dari membereskan mainannya ketika dia selesai bermain, mengerjakan tugas sekolahnya, sampai membuang sampah pada tempatnya. Pastikan Anda memberikan tugas dan tanggung jawab sesuai dengan usia anak ya, Moms. Selain itu, beri anak apresiasi bila telah menunaikan tugasnya agar anak termotivasi untuk menjadi lebih baik lagi.
3. Jujur dan Adil
Anak bershio anjing akan bersikap jujur. Saat bermain dia tidak mudah berbuat curang dengan teman-temannya. Dia juga akan bercerita sesuatu yang benar kepada teman-temannya.
Tak hanya itu, sejak kecil anak bershio anjing juga sudah memperlihatkan kemarahannya dan ketidaksukaannya ketika ketika melihat orang lain disakiti dan diperlakukan tidak adil.
4. Setia Kepada Keluarga dan Teman
Anjing dikenal sebagai hewan yang setia. Itulah sebabnya, anak yang lahir pada tahun anjing juga dipercaya akan memiliki sifat yang setia. Karena kesetiaannya, anak akan selalu membela orang yang dicintainya seperti keluarga dan teman-teman.
ADVERTISEMENT
5. Cerdas
Dilansir oleh Parent Map, anak bershio anjing akan tumbuh menjadi anak yang penuh pengertian, kompeten, konsisten, dan selalu ingin menjadi yang terbaik. Sekolah adalah tempat terbaik untuknya menunjukan kemampuan intelektual dan sosialnya.
Anak akan mengerjakan tugas sekolah tepat waktu, memastikan semua PR-nya selesai, dan mengerjakan ulangannya dengan sangat teliti.
Yang perlu Anda ingat, setiap anak punya kecerdasan yang berbeda-beda. Para ahli mengatakan ada 9 jenis kecerdasan yang dapat dikenali pada anak mulai dari kecerdasan visual, linguistik, hingga kecerdasan moral. Jadi jangan sampai Anda terpaku pada satu jenis kecerdasan saja.